Belum Pernah Mainkan Dybala di Piala Dunia 2022, Ini Alasan Scaloni

Penulis: Rheza Hendrian
Rabu 30 Nov 2022, 03:55 WIB
Pelatih Timnas Argentina memaparkan alasannya kenapa ia belum pernah memainkan Paulo Dybala selama pagelaran Piala Dunia 2022 Qatar / via Getty Images

Pelatih Timnas Argentina memaparkan alasannya kenapa ia belum pernah memainkan Paulo Dybala selama pagelaran Piala Dunia 2022 Qatar / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Dunia: Pelatih Timnas Argentina yaitu Lionel Scaloni, memaparkan alasannya kenapa ia belum pernah memainkan Paulo Dybala selama pagelaran Piala Dunia 2022.

Sebelum turnamen Piala Dunia 2022 resmi bergulir dua pekan lalu, Paulo Dybala nyaris tak bisa berangkat ke Qatar karena baru saja mengalami cedera bersama AS Roma.

Untungnya penyerang berjulukan La Joya tersebut bisa pulih tepat waktu dan akhirnya masuk dalam daftar 26 pemain di skuat Timnas Argentina.

Sayangnya dari dua laga Argentina di babak penyisihan grup, Dybala sama sekali belum pernah bermain untuk Albiceleste.

Pelatih Lionel Scaloni pun akhirnya dicecar oleh wartawan kenapa dirinya tidak mau menurunkan eks penyerang Juventus tersebut.

Dalam sesi jumpa pers jelang bentrokan kontra Polandia besok (1/12), Scaloni mengatakan jika keputusannya memarkir Dybala murni karena alasan teknis.

Sang pelatih juga mengonfirmasi kalau Dybala sudah betul-betul pulih dari cederanya dan dalam kondisi bugar 100 persen.

"Kalau dia tidak main, itu murni karena keputusan taktis," ucap Scaloni seperti mengutip dari Football Italia.

"Paulo baik-baik saja. Dia sekarang mendukung tim dari pinggir lapangan."

"Tentu saja dia ingin bermain. Namun belum tentu juga ini tidak akan terjadi di pertandingan Piala Dunia berikutnya," tutup Scaloni.

Sejak debutnya pada bulan Oktober 2015 silam, Dybala tercatat telah mengumpulkan 34 caps bagi Timnas Argentina.

Dari jumlah laga tersebut, Dybala baru bisa menyumbangkan 3 gol dan 6 assists saja untuk Tim Tango.

Artikel Tag: Piala Dunia 2022, Lionel Scaloni, Paulo Dybala, Timnas Argentina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/belum-pernah-mainkan-dybala-di-piala-dunia-2022-ini-alasan-scaloni
4682  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini