Alami Kemunduran, Danilo Diragukan Tersedia Kontra Fiorentina

Danilo alami kemunduran dalam proses pemulihan cederanya (Image: Getty)
Berita Liga Italia: Kapten Juventus, Danilo, diragukan tersedia untuk pertandingan kontra Fiorentina setelah mengalami kemunduran dalam pemulihan cederanya pada sesi latihan.
Sang pemain berusia 32 tahun telah menepi sejak mengalami cedera hamstring kala membela tim nasional Brasil pada jeda internasional bulan Oktober lalu, dan pada awalnya diperkirakan menepi sekitar 20 hari.
Itu berarti bahwa ketersediaannya untuk laga kontra Fiorentina memang tidak pernah bisa dijamin. Namun, pelatih Massimiliano Allegri dilaporkan masih mengharapkan keikutsertaan sang defender serbabisa untuk lawatan ke Tuscany.
Kini, Danilo diwartakan mengalami cedera otot yang baru pada kakinya, sebagaimana dilansir dari Football-Italia, dan kini ketersediaannya untuk laga kontra La Viola sangatlah diragukan.
Bahkan, dengan kondisi saat ini, dia kemungkinan masih akan absen untuk laga kontra Cagliari yang digelar pada akhir pekan berikutnya, sebagaimana dilaporkan oleh Calciomercato.
Kendati tidak diperkuat salah satu bek tengah andalannya dalam dua partai terakhir, Juventus berhasil mencatatkan clean sheet dalam kedua laga tersebut.
Mereka mengalahkan AC Milan dengan skor 1-0 di San Siro, diikuti dengan kemenangan dalam skor serupa ketika menjamu Hellas Verona pada Minggu (29/10) dini hari WIB lalu.
Allegri telah mengandalkan Daniele Rugani untuk menggantikan Danilo dalam menemani Gleison Bremer dan Federico Gatti di jantung pertahanan.
Sementara itu, Adrien Rabiot telah mengambil alih tugas eks bek Manchester City itu sebagai kapten, dan sang gelandang timnas Prancis itu diperkirakan akan melanjutkan tugasnya di akhir pekan ini.
Artikel Tag: danilo, Juventus, Fiorentina
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/alami-kemunduran-danilo-diragukan-tersedia-kontra-fiorentina
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini