Steve Kerr Minta Andre Iguodala Lebih Berani Ambil Tembakan

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 01 Des 2018, 07:45 WIB
Steve Kerr Minta Andre Iguodala Lebih Berani Ambil Tembakan

Andre Iguodala diinstruksikan Steve Kerr untuk lebih berani mengambil tembakan.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA: Pelatih kepala Golden State Warriors Steve Kerr memberikan saran khusus kepada salah satu pemainnya, yaitu Andre Iguodala. Kerr menginstruksikan Iguodala agar lebih berani dalam mengambil tembakan ketika dimainkan.

Andre Iguodala memang bukan pilihan utama dalam starting lineup racikan Kerr. Akan tetapi, Iguodala kerap menjadi pemain yang berperan penting dalam setiap pertandingannya. Ia menjadi pemain lapis kedua yang dapat menjawab kebuntuan tim di kala kesulitan menerobos pertahanan lawan. Namun, seiring bertambahnya usia, performa Iguodala bersama tim semakin menurun. Di musim ini saja, ia mengambil rata-rata tembakan paling rendah sepanjang kariernya yaitu sebanyak 3 tembakan saja per laganya.

Menanggapi hal tersebut, Kerr tentunya memotivasi Iguodala untuk memberanikan diri dalam mengambil setiap tembakan ketika ia sedang dalam posisi kosong. "Ya, ia harus lebih berani lagi dalam mengambil tembakan di lapangan. Ia tidak perlu ragu tembakannya tidak masuk dan mengumpannya kepada pemain lain. Saya sebagai pelatih masih percaya akan kemampuannya dalam melepaskan tembakan." ucap Kerr saat diwawancara.

Tidak dapat dipungkiri performa Iguodala di musim ini semakin menurun dari rata-rata kariernya. Ia hanya mampu mencetak sekitar 4 poin per laganya dimana catatan tersebut menjadi catatan terendahnya selama bermain di NBA. Ia harus dapat bersaing dengan pemain muda Warriors lainnya apabila masih ingin mendapatkan kepercayaan bermain dari Steve Kerr.

Artikel Tag: NBA, warriors, Steve Kerr, Andre Iguodala

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/steve-kerr-ingin-andre-iguodala-lebih-berani-ambil-tembakan
954  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini