Milos Pejic Sebut Indonesia Butuh Sosok Seperti Anthony Beane Jr

Penulis: Viggo Tristan
Senin 03 Apr 2023, 21:52 WIB
Milos Pejic sebut Anthony Beane Jr sangat cocok untuk Timnas Indonesia.

Milos Pejic sebut Anthony Beane Jr jadi pemain naturalisasi yang pas untuk Indonesia. (Gambar: Ariya Kurniawan)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia : Pelatih kepala Timnas Indonesia yaitu Milos Pejic menilai jika merah putih benar-benar membutuhkan pemain naturalisasi seperti Anthony Beane Jr. Selain hebat dari kemampuan individu, Beane tidak sungkan untuk berbagi ilmu dengan pemain lokal.

Seperti yang diketahui, Timnas Indonesia berencana untuk memakai Anthony Beane Jr sebagai pemain naturalisasi baru di SEA Games 2023 mendatang. Beane akan jadi tumpuan menggantikan posisi Marques Bolden yang kemungkinan besar absen karena cedera. Coach Milos Pejic sendiri mengatakan bahwa Beane memang merupakan pemain naturalisasi yang komplit. Selain memiliki kemampuan individu yang luar biasa hebat, Beane juga mau membantu pemain lokal untuk terus berkembang dan mengasah kemampuan.

"Saya pikir dia akan membantu timnas di masa depan. Dia pemain hebat. Kami membutuhkan seseorang seperti dia. Dia banyak membantu pemain muda dan menjadi contoh yang baik untuk pemain lokal," ucap Coach Milos saat diwawancara oleh media setempat.

Untuk SEA Games di Kamboja nanti, Beane akan ditemani oleh Lester Prosper dan Brandon Jawato. Kedua pemain itu diprediksi bisa membela Indonesia di ajang olahraga level Asia Tenggara itu. Beane sejauh ini sudah terbukti bisa membawa Indonesia Patriots tampil kompetitif di kompetisi IBL. Meski postur tubuhnya tidak terlalu tinggi, Beane bisa melakukan banyak hal di lapangan. Ia memiliki kecepatan yang lincah dan akurasi tembakan yang tajam.

Artikel Tag: Milos Pejic, Anthony Beane Jr

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/milos-pejic-sebut-indonesia-butuh-sosok-seperti-anthony-beane-jr
686  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini