Jaren Jackson Jr Sebut Pemain Memphis Grizzlies Sudah Semakin Dewasa

Jaren Jackson Jr ungkap alasan pemain Grizzlies jarang lakukan aksi gila lagi. (Gambar: GMA Network)
Berita Basket NBA : Pebasket Memphis Grizzlies yaitu Jaren Jackson Jr menyebut bahwa rekan-rekan setimnya sudah semakin dewasa. Mereka tidak lagi melakukan hal-hal gila ketika melakukan post-game interview.
Memphis Grizzlies sendiri memang terkenal dengan aksi gilanya ketika berada di lapangan. Ketika era 2022an bersama Dillon Brooks, mereka kerap berjoget ketika memasuki lapangan. Ketika menang sekalipun, para pemain terlihat melakukan aksi tidak terduga ketika melakukan post-game interview. Kini setelah Brooks hengkang dan Morant kerap dilanda cedera, para pemain Grizzlies tampak jarang melakukan aksi gila itu lagi.
Menanggapi perubahan perilaku itu, Jaren Jackson Jr membantah bahwa Grizzlies sudah tidak kompetitif lagi. Ia mengatakan bahwa para pemain sudah bertumbuh lebih dewasa sehingga mengurangi aksi-aksi gila seperti itu.
"Anda tidak melihat kami bersama-sama lagi di wawancara pasca pertandingan, dan Anda tidak melihat kami menjadi gila dengan segala hal, tetapi itu masih ada. Atmosfer gila itu masih ada. Atmosfer gila itu tidak akan pernah hilang. Kami hanya sedikit lebih tua, jadi itu seperti atmosfer 'veteran' dalam tim kami sekarang. Kami sedang menyusunnya sekarang dan mencoba untuk lebih bijaksana," ucap Jackson Jr.
Grizzlies sendiri memang mengalami penurunan performa dalam dua musim belakangan. Performa mereka tidak lagi gahar seperti pada tahun 2022 silam. Tidak heran bahwa Jackson Jr dan kawan-kawan lebih fokus untuk membenahi performa di lapangan.
Artikel Tag: Jaren Jackson Jr, Memphis Grizzlies
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/jaren-jackson-jr-sebut-pemain-memphis-grizzlies-sudah-semakin-dewasa
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini