Hardianus Lakudu Tak Masalah Kalah Saing Dari Yudha Saputera

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 28 Mei 2022, 22:34 WIB
Hardianus Lakudu tidak kesal karena kalah saing dari Yudha Saputera.

Hardianus Lakudu tak masalah kalah saing dari juniornya. (Gambar: Kompas)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia : Pebasket senior Indonesia yaitu Hardianus Lakudu mengaku tidak keberatan jika menit bermainnya terus berkurang semenjak kedatangan Yudha Saputera. Ia justru senang karena ada pemain muda yang bermain hebat di posisi point guard.

Pada ajang SEA Games 2021 silam, Indonesia mengandalkan sosok Andakara Prastawa sebagai point guard utama dalam tim. Sebagai pelapis, Milos Pejic dan Rajko Toroman sepakat untuk memberi peran tersebut kepada Yudha Saputera. Keputusan itu tergolong mengejutkan mengingat Indonesia juga membawa Hardianus Lakudu. Patut diingat bahwa Hardianus merupakan MVP di kompetisi IBL musim 2021 silam.

Menanggapi menit bermainnya yang terus berkurang karena kehadiran Yudha, Hardianus rupanya tidak marah. Ia justru senang bisa bersaing secara sehat dengan pemain yang lebih muda. Ia akan terus memberikan kontribusi terbaik sesuai dengan arahan pelatih. Soal menit bermain, ia menyerahkan semua keputusan itu kepada tim kepelatihan.

"(Malah) bagus Indonesia memiliki pemain-pemain yang bersaing pada satu posisi. Ini menjadi persaingan sehat dan membuat kami maju bersama. Saya juga senang Yudha berkembang pesat. Semoga ke depan (bisa) lebih baik. Soal minute play, sepenuhnya jadi keputusan pelatih," ucap Hardianus saat diwawancara oleh media setempat.

Kini setelah medali emas SEA Games 2021 sudah diraih, Hardianus akan fokus membawa merah putih untuk kembali kompetitif di FIBA Asia Cup 2022. Pada turnamen itu, lawan yang dihadapi akan semakin solid dan kuat.

Artikel Tag: Hardianus Lakudu, Yudha Saputera

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/hardianus-lakudu-tak-masalah-kalah-saing-dari-yudha-saputera
1270  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini