Yudha Saputera Sebut Pelatih Sudah Siapkan Strategi untuk Lawan Australia

Yudha Saputera Sebut Pelatih Sudah Siapkan Strategi untuk Lawan Australia
Berita Basket: Point guard Prawira Bandung, Yudha Saputera mengatakan pelatih Timnas Indonesia, Johannis Winar telah siapkan strategi untuk menghadapi Australia dan Korea Selatan (Korsel) dalam FIBA Asia Cup 2025 Qualifiers Windows 3.
Menurut dia, pelatih timnas tersebut sudah menginstruksikan dengan jelas apa yang harus dilakukan oleh pemain di lapangan, guna menghadapi lawan yang memiliki ukuran tubuh lebih besar atau over size.
"Sekarang kami lebih percaya sama sistem yang dikasih Coach Ahang, eksekusi dengan bagus, dan menjalankan game plan dari pelatih, jadi optimistis bisa ambil kemenangan dari gim nanti," kata Yudha Saputera di Jakarta, Senin.
Ia mengatakan para pemain sudah familier dengan gaya bermain pelatih senior itu sebab hampir semua pemain merupakan skuad yang pernah dipanggil dalam laga kualifikasi sebelumnya.
"Semua pemain sudah tahu semua sistemnya Coach Ahang, mungkin ada beberapa seperti Lester Prosper yang baru bergabung dan sisanya sudah pernah, jadi tinggal mengikuti sistem bermain, serta mengeksekusi dengan bagus," ujar guard andalan Prawira Bandung dan timnas itu.
Yudha menjelaskan, kehadiran Prosper akan sangat membantu sisi pertahanan maupun penyerangan dari bawah ring atau di paint area. Dia optimistis, center senior itu akan meningkatkan persentase rebound timnas, saat bertanding nanti.
Selain itu, tambah dia, meski waktu persiapan mepet karena jadwal Indonesian Basketball League (IBL) 2025 yang padat pada pekan sebelumnya, Yudha dan rekannya optimistis akan bermain padu saat membela Merah Putih.
"Kemarin kami sudah latihan dan melakukan persiapan, dengan waktu yang sangat singkat itu, kami sudah berusaha maksimal," ujar point guard berumur 26 tahun itu.
Skuad asuhan Coach Ahang bertandang melawan Australia, pada 20 Februari. Sedangkan pada 23 Februari, skuad Garuda menjamu Korea Selatan (Korsel) di Indonesia Arena, Jakarta. Indonesia berada dalam Grup A bersama dengan Thailand, Australia, dan Korsel.
Skuad asuhan Coach Ahang kini berada di peringkat keempat dan belum pernah meraih kemenangan sekali pun, sehingga dua laga terakhir di kualifikasi tersebut akan menentukan nasib skuad Merah Putih ke depan.
Artikel Tag: Timnas basket Indonesia, Yudha Saputera, FIBA Asia Cup
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/yudha-saputera-sebut-pelatih-sudah-siapkan-strategi-untuk-lawan-australia
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini