Demi Piala Dunia Basket, Indonesia Siap Bangun Venue Baru

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 19 Feb 2020, 06:15 WIB
Demi Piala Dunia Basket, Indonesia Siap Bangun Venue Baru

Indonesia bertekad bangun venue baru untuk pagelaran Piala Dunia Basket 2023.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia : Indonesia sudah resmi terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia Basket 2023 mendatang bersama dua negara Asia lainnya yakni Jepang dan Filipina. Dengan mandat besar yang diberikan tersebut, Indonesia tentunya tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas tersebut di mata dunia.

Demi memuluskan pagelaran Piala Dunia Basket 2023, Indonesia sadar mereka masih perlu berbenah khususnya dalam hal stadion atau arena bertanding. Salah satu arena bertanding terbaik yang dimiliki tanah air adalah Istora Senayan. Namun, kapasitas kursi di Istora masih jauh dari standar FIBA. FIBA sendiri memberi batas sebuah arena memiliki kursi setidaknya cukup untuk 8000 penonton. Istora sendiri hanya memiliki kursi sejumlah 7200 orang dan angka itu masih berkurang ketika sebagian besarnya diisi oleh media yang datang.

Untuk itu, salah satu opsi terbaik untuk menjadi tuan rumah adalah dengan membangun venue yang baru. Danny Kosasih selaku ketua umum Perbasi menginginkan stadion baru dengan kapasitas besar sekitar 20.000 orang. Jadi, Indonesia ingin mempunyai arena bertanding yang sama besarnya dengan Staples Center (markas dari Los Angeles Lakers dan Los Angeles Clippers di NBA).

"Venuenya itu standar dari FIBA itu 8 ribu. Istora sekarang cuma bisa 7.200, itu belum dipakai untuk nanti media. Itu nanti bisa hilang 2 ribu seat. Tinggal 5 ribu. Gak mungkin kita pakai. Jadi tadi Pak Presiden sudah janji, akan membangun untuk venue yang baru. Kita minta sekitar 15-20 ribu," ucap Danny.

"Supaya gedung itu selain dipakai basket masih bisa dipakai untuk musik, seperti di Amerika ada Staples Center itu untuk kegiatan segala. Di Jakarta gak ada. Kalau mau pakai gedung gede aka gak ada kita," tukasnya.

Artikel Tag: basket, Indonesia, Piala Dunia Basket 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/demi-piala-dunia-basket-indonesia-siap-bangun-venue-baru
4131  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini