Bumi Borneo Harus Akui Keunggulan Hangtuah Lewat Overtime

Penulis: Senja Hanan
Kamis 03 Mar 2022, 22:22 WIB
Pemain asing Amartha Hangtuah, Anton Waters saat melawan Bumi Borneo. (Images: Getty)

Pemain asing Amartha Hangtuah, Anton Waters saat melawan Bumi Borneo. (Images: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL: Bumi Borneo gagal membendung Amartha Hangtuah. Lewat perlawanan sengit, tim pendatang baru itu harus mengakui keunggulan Amartha Hangtuah dengan skor 103-91.

Dalam pertandingan di Hall A Basket, Senayan, Jumat (3/3) malam WIB, Austin Mofunanya mencetak angka bagi Borneo. Satu lemparan bebas Tifan Eka Pradita dan tembakan tiga angka Cotton mengakhiri kuarter pertama untuk keunggulan Hangtuah dengan skor 28-16.

Pada kuarter kedua, satu tembakan bebas yang dilakukan Anton Waters dibalas dua angka dari Mofunanya, Borneo sempat mendekat dengan skor 39-40. Namun, Waters memborong angka dan membawa Hangtuah memimpin pada babak kedua dengan skor 46-39.

Laga semakin seru pada kuarter ketiga. Borneo sempat menyamakan kedudukan lewat jump shot Steve Orlando, Namun, lay up yang dilakukan Laqavious Cotton mengakhiri sengitnya kuarter ini untuk keunggulan tipis Hangtuah dengan skor 67-65.

Pada kuarter keempat, pertarungan semakin sengit. Saat waktu tersisa 11:75 detik pelatih Borneo, Tondi Raja Syailendra meminta time out. Usai time out, tembakan Bell gagal membuahkan tiga angka, namun Subastian mampu memenangkan rebound dan memberi assist kepada Agus untuk melesakkan tiga angka membuat skor sama menjadi 85-85 waktu tersisat 5,7 detik!

Serangan Hangtuah gagal akibat turn over, namun tembakan jarak jauh Bell saat buzzer time hanya menyentuh ring, overtime!

Hangtuah langsung memanas di babak perpanjangan. Lewat sumbangan angka dari Cotton dan Tifan mereka melesat 92-85. Sejak saat itu, Borneo tak mampu mengejar ketinggalan dan kalah dengan skor 103-91.

Anton Waters membuat double-double dengan 18 angka dan 13 rebound. Cotton menjadi pencetak angka terbanyak Hangtuah dengan memborong 24 poin. Sevly mencetak 15 angka dan Neno menambah 14 poin.

Dari kubu Bumi Borneo, Bell membuat 30 Poin, Mofunanya mengemas 18 angka. Wisnu menambah dengan 13 angka.

Artikel Tag: IBL, Amartha Hangtuah, Bumi Borneo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/bumi-borneo-harus-akui-keunggulan-hangtuah-lewat-overtime
789  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini