Austin Reaves Ungkap Alasan Lakers Kalah Dari Jazz

Austin Reaves ungkap alasan Lakers kalah dari Jazz. (Gambar: L.A Times)
Berita Basket NBA : Pebasket Los Angeles Lakers yaitu Austin Reaves mengungkap alasan utama timnya tidak berhasil meraih kemenangan kedua beruntun melawan Utah Jazz. Ia mengatakan bahwa timnya tidak berkomunikasi dengan baik di sektor pertahanan.
Setelah meraih kemenangan telak di Crypto.com Arena, Los Angeles Lakers kembali berhadapan dengan Utah Jazz tetapi kali ini di markas mereka. Meski sempat diprediksi akan menang lagi, tetapi Lakers tampil buruk dalam laga tersebut. Pada akhirnya tim asuhan JJ Redick tersebut harus menyerah dengan skor akhir 119-131. Menanggapi kekalahan tersebut, Austin Reaves selaku guard utama Lakers mengatakan bahwa timnya memang bermain di bawah ekspetasi.
"Saya hanya merasa kami tidak begitu terhubung di sisi pertahanan. Banyak kesalahan dalam pertahanan. Pada malam seperti ini ketika tembakan tidak masuk, Anda harus benar-benar terhubung di sisi pertahanan dan kami tidak melakukannya," ucap Reaves saat diwawancara oleh media setempat.
"Tidak. Saya hanya merasa kami bermain buruk. Saya tidak ingin mengatakan bahwa tangki kosong. Setiap kali Anda mendapat kesempatan untuk bermain basket, Anda menyukai kesempatan itu. Hanya saja, permainannya tidak bagus. Anda harus bersikap profesional dan masuk ke sana serta melakukan hal yang sama, dan kami tidak melakukannya malam ini. Sejak awal, kami tidak berada di tempat yang seharusnya. Kami tidak berada di tempat kami malam itu, dan Anda membiarkan tim seperti itu menjadi percaya diri dan mulai menembak bola dengan sangat baik, mereka dapat melakukannya dan sulit untuk bangkit kembali dalam permainan. Kami hanya harus lebih profesional dalam pendekatan kami terhadap situasi tersebut," tukasnya.
Artikel Tag: Austin Reaves, los Angeles lakers
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/austin-reaves-ungkap-alasan-lakers-kalah-dari-jazz
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini