Trio Bintang Ini Lanjutkan Sesi Pelatihan di Akademi

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 18 Agu 2020, 01:00 WIB
Trio Bintang Ini Lanjutkan Sesi Pelatihan di Akademi

Kidambi Srikanth-PV Sindhu/[Foto:Times of India]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Juara dunia 2019, PV Sindhu melanjutkan pelatihan di akademi SAI-Gopi Chand di Hyderabad pada Senin (17/8) . Akademi ditutup selama empat hari setelah N. Sikki Reddy dan physio Ch. Kiran dinyatakan positif Covid-19. Tapi tes RT-PCR atau swab kedua mereka yang dilakukan di akademi ternyata negatif, hingga mendorong dimulainya kembali pelatihan tim nasional India .

Sindhu, yang menjadi pemain pertama yang tiba di aula, mengadakan sesi pelatihan terpisah dari pukul 6.30-8.30 pagi dengan pelatih Park Tae Sang as Korea Selatan yang memimpin program. Setelah Sindhu selesai dengan sesinya, peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia 2019, B. Sai Praneeth tiba diikuti oleh rekan tandingnya dan mantan pemain peringkat 1 dunia, Kidambi Srikanth .

“Senang rasanya bisa kembali ke lapangan. Kami berlatih dalam batasan dan dengan semua tindakan pencegahan yang ada. Ini adalah pengalaman yang berbeda pasti karena kami harus sangat berhati-hati meskipun tidak ada pemain lain yang berlatih bersama kami,” kata Sai Praneeth .

Kepala pelatih tim nasional India, Pullela Gopichand tidak meremehkan kekhawatiran tentang kemungkinan infeksi di tubuh tim nasional India.

“Tidak akan ada kompromi dalam menerapkan semua pedoman yang disarankan dalam Standar Prosedur Operasional ( SOP) yang ditentukan oleh SAI (Otoritas Olahraga India),” tegasnya.

Baik Sindhu, Praneeth dan Srikanth adalah para pemain yang diprioritaskan untuk bisa tampil di Olimpiade Tokyo tahun depan.

Artikel Tag: PV Sindhu, Sai Praneeth B, kidambi srikanth

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/trio-bintang-ini-lanjutkan-sesi-pelatihan-di-akademi
958  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini