Kanada Kampiun Kejuaraan Beregu Campuran Pan Amerika 2025

Tim Kanada/[Foto:BWF]
Liga Olahraga : Kanada tetap tak tergoyahkan dari posisi puncak mereka di Kejuaraan Berrgu Campuran Pan Amerika, memenangkan gelar ke-14 berturut -turut dan ke- 21 secara keseluruhan — di Piala Pan Am 2025 .
Pada final Piala Pan Am 2025 di Aguascalientes ( Meksiko ) yang berakhir pada hari Minggu, Kanada menang meyakinkan atas Amerika Serikat setelah mengalami kemunduran awal.
Pasangan Presley Smith / Jennie Gai memberi dorongan bagi Amerika Serikat di ganda campuran pembuka saat mereka menang atas Ty Alexander Lindeman / Crystal Lai hanya hanya dalam waktu 29 menit saja 21-17 dan 21-12.
Namun, di sektor tunggal putra Brian Yang menyamakan kedudukan untuk Canada dengan kemenangan cepat dua game mudah 21-3 dan 21-12 atas Enrico Keoni Asuncion.
Lindeman bangkit dari kekalahannya di sektor ganda campuran dan menebus kekalahannya di ganda putra bersama Kevin Lee, dengan pasangan Amerika Serikat itu mengalahkan pasangan Chen Zhi Yi / Presley Smith lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 21-15, 18-21 dan 21-19.
Sang kapten Kanada Michelle Li kemudian membawa timnya meraih gelar keseluruhan ke -21 , hanya membutuhkan waktu 20 menit untuk bisa menaklukkan tantangan dari wakil AS, Lydia Chao dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-10 dan 21-8.
Sebelumnya, Canada mencapai final setelah memimpin Grup A dengan kemenangan melawan Meksiko (5-0) dan Kuba (5-0) dan kemudian mengalahkan Guatemala 3-1 di semifinal. AS memimpin Grup B dengan kemenangan melawan Guatemala (4-1) dan Kosta Rika (5-0), dan kemudian Brasil di semifinal (3-1).
Klasemen Keseluruhan:
1.Kanada
2.AS
3.Brasil
4.Guatemala
5.Meksiko
6.Peru
7.El Salvador
8.Kuba
9.Kosta Rika
Artikel Tag: Kanada, Amerika Serikat, Kejuaraan Beregu Campuran Pan Am 2025
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kanada-kampiun-kejuaraan-beregu-campuran-pan-amerika-2025
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini