Kaleidoskop 2023: Gregoria Mariska Kampiun Spain Masters 2023

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 27 Des 2023, 02:00 WIB
Kaleidoskop 2023: Gregoria Mariska Kampiun Spain Masters 2023

Gregoria Mariska Tunjung/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Kaleidoskop 2023: Pebulutangkis tunggal putri Indonesia peringkat 7 dunia, Gregoria Mariska Tunjung sukses meraih gelar pertamanya pada bulan Maret kala menjadi juara turnamen Madrid Spain Masters World Tour Super 300 dengan mengalahkan mantan juara dunia asal India, Pusarla Venkata Sindhu.

Merah Putih sejatinya mengirim wakil lainnya di final Spain Masters 2023 yakni pasangan profesional asal PB Djarum, Praveen Jordan / Melatii Daeva Oktavianti. Namun sayang, Praveen/Melati harus puas meraih posisi runner-up kala menyerah dari unggulan delapan asal Denmark, Mathias Christiansen / Alexandra Bøje dengan cukup ketat 20-22 dan 18-21.

Kemenangan Gregoria di Spain Masters 2023 dimulai dari babak 32 besar kala menundukan pemain asal Skotlandia, Kirsty Gilmour dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-19 dan 21-12 dalam waktu 31 menit.

Gregoria yang menempati unggulan kelima kala itu, di babak 16 besar berhasil menundukan pemain senior asal Korea Selatan, Kim Ga Eun lewat pertarungan ketat rubber game dalam waktu 58 menit dengan skor 12-21, 21-14 dan 23-21.

Di babak perempat final Spain Masters 2023, pemain andalan Denmark Line Christophersen menjadi korban Gregoria lewat petarungan mudah dua game langsung dengan skor 21-10 dan 21-17 dalam waktu 29 menit.

Kejutan terjadi saat di babak seminal pada Sabtu, Gregoria berhasil menumbangkan unggulan teratas yang juga peraih medali emas Olimpiade Rio asal tuan rumah, Carolina Marin lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 10-21, 21-15 dan 21-10 dalam waktu 1 jam.

Sedangkan di partai final Spain Masters 2023 pada Minggu (2/4), Kemenangan Gregoria Mariska ditutup dengan menundukan pemain andalan India, PV Sindhu dua game langsung yang cukup mudah dengan skor identik 21-8 dan 21-8 hanya dalam waktu 29 menit.

Artikel Tag: Gregoria Mariska Tunjung, PV Sindhu, Spain Masters 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kaleidoskop-2023-gregoria-mariska-kampiun-spain-masters-2023
6378  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini