Kalahkan Jepang di Final, China Juara 11 Kali Piala Sudirman

Shi Yuqi Saat Merayakan Kemenangan Bersama Rekan-rekannya/[Foto:SBI]
Berita Badminton : Banyak para penggemar bulu tangkis di seluruh dunia menanti kekuatan yang muncul dari Jepang untuk melakukan apa yang belum dicapai oleh negara lain di Piala Sudirman, yakni dengan mengalahkan China di final yang berlangsung Minggu (26/5). Namun China yang berpengalaman mampu membalikan prediksi dan semakin mendominasi kejuaraan bergengsi beregu campuran itu.
Partai pertama adalah ganda putra. Jepang tak menurunkan pasangan terbaik mereka, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (2 dunia). Sebaliknya, mereka menurunkan pasangan berperingkat lebih rendah (6 dunia), Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. Hal ini didasari oleh kemenangan Hiroyuki/Watanabe atas Li Junhui/Liu Yuchen di perempat final Kejuaraan Asia beberapa waktu lalu yang akhirnya keluar sebagai juara dengan mengalahkan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di final. Namun Hiroyuki/Watanabe tak berdaya dan harus mengakui keunggulan juara dunia 2018, Li/Liu dengan 18-21 dan 10-21.
Sama halnya dengan ganda putra, Jepang juga menurunkan Akane Yamaguchi di tunggal putri, di mana Akane juga sukses meraup kemenangan atas Chen Yufei di Kejuaraan Asia dan berharap dapat mengulangi kesuksesan yang sama. Akane sempat membawa asa dengan merebut game pertama 17-21, namun Chen bangkit di dua game berikutnya dengan 21-16 dan 21-17, dan membawa China memimpin 2-0.
Dengan China hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk mendapatkan gelar mereka di Piala Sudirman. Shi Yuqi dihadapkan pada tugas sulit menghadapi pemain peringkat 1 dunia, Kento Momota. Momota mengambil game pembuka yang relatif nyaman dengan 21-15. Namun ada dorongan kuat bagi Shi untuk meraih momentum luar biasa memenangkan pertandingan game kedua dengan cukup telak 21-5. Momota yang terlihat sekali menurun fisiknya, mampu dimanfaatkan dengan baik oleh Shi untuk mengunci game ketiga 21-11.
Begitu Shi mengangkat tangannya tinggi-tinggi, rekan satu timnya langsung menyerbu ke arahnya untuk merayakan, dipimpin oleh Jia Yifan. China berhasil membalikkan kekalahan mereka di Kejuaraan Asia, untuk meraih kemenangan telak 3-0, sebuah pencapaian yang luar biasa.
Artikel Tag: Chen Yufei, Akane Yamaguchi, Shi Yuqi, kento momota, Piala Sudirman 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kalahkan-jepang-di-final-china-juara-11-kali-piala-sudirman
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini