Berita Badminton: Apriani Rahayu Masa Depan Ganda Putri Indonesia

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 27 Mei 2017, 17:30 WIB
Berita Badminton: Apriani Rahayu Masa Depan Ganda Putri Indonesia

Apriani Rahayu/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga - Berita Badminton: Pebulutangkis muda indonesia, Apriani Rahayu membuat debut yang sangat mengesankan di turnamen Piala Sudirman 2017 saat turun di partai terakhir menghadapi Denmark dengan berpasangan sang senior Greysia Polii.

Pemain yang kini berusia 19 tahun tersebut tampil impresif dan mampu mengimbangi permainan Greysia Polii, meskipun pada akhirnya kalah tiga game saat menghadapi ganda putri peringkat dua dunia, Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen dengan 21-18, 13-21 dan 21-13.

Tampil di turnamen bergengsi sekelas Piala Sudirman merupakan pengalaman yang sangat berharga bagi Apriani Rahayu, dan berharap dapat terus meningkatkan level permainannya dan kembali bisa memperkuat Indonesia dua tahun mendatang.

"Senang dan bangga, siapa sih yang ngga mau masuk tim Sudirman. Ini juga ajang pembuktian saya, bahwa saya pantas berada di sini," ujar Apriani.

"Saat kemarin bermain juga tidak ada rasa takut atau tegang, malah lebih enjoy. Kami tidak berpikir tentang hasil akhir pertandingan, kami hanya keluar dan ingin melakukan yang terbaik. Di awal game memang kami masih agak kagok, sementara di game kedua kami sudah mulai in ke permainan. Sedangkan di game ketiga, powernya sudah turun, lawan juga pengalamannya lebih matang," tambahnya.

Apriani bersama Greysia Polii yang turun di partai kelima dihadapkan pada situasi kritis karena harus menang dua game langsung atas Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen jika ingin meloloskan Indonesia ke babak perempatfinal, yang pada akhirnya kalah dalam pertarungan tiga game melawan pasangan peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu.

"Dengan hasil ini, saya juga pastinya sedih kami gagal ke babak selanjutnya, dan dua tahun lagi, semoga saya masih dipercaya juga untuk masuk tim dan semoga kami bisa memberikan pembuktian," ujar atlet asal Jaya Raya ini.

"Menurut saya sendiri kegagalan bukan berarti kita menyerah, tetapi kegagalan adalah motivasi untuk terus belajar, bukan untuk terus terpuruk," pungkasnya.

Apriani Rahayu bersama Greysia Polii akan melanjutkan penampilan apiknya saat turun membela Indonesia di ajang turnamen Thailand Grand Prix Gold 2017 pada pekan mendatang.

Artikel Tag: Apriani Rahayu, Greysia Polii, PBSI, piala sudirman 2017

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berita-badminton-apriani-rahayu-masa-depan-ganda-putri-indonesia
4257  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini