Kanal

Donadoni Tegaskan Lazio dan Inter Selalu Jadi Penantang Berat Bagi Juventus

Penulis: Vina Enza
25 Mar 2020, 10:39 WIB

Roberto Donadoni (foto:calciomercato)

Berita Liga Italia: Legenda sepak bola Italia dan eks manajer sepak bola Azzuri, Roberto Donadoni membahas tentang perburuan scudetto Serie A musim ini dan persaingan tim-tim yang berada di tiga besar klasemen yakni, Juventus, Lazio dan Inter Milan.

Dalam sebuah wawancara dengan La Gazetta dello Sport, Roberto Donadoni membahas perburuan gelar juara Serie A musim ini. Untuk kali pertama sejak bertahun-tahun ada tiga klub yang bersaing ketat untuk memperebutkan scudetto dengan Juventus, Lazio dan Inter Milan sebagai penantang utama musim ini.

Hingga kini, Juventus saat ini menempati puncak klasemen dengan 63 poin setelah 26 pertandingan mereka mainkan. Lazio sementara di peringkat dua dengan 62 poin dan telah memainkan pertandingan dengan jumlah yang sama dengan Bianconeri sementara posisi ketiga Inter Milan dengan 54 poin dan masih menyisakan satu pertandingan yang belum dimainkan dibandingkan dua rival mereka.

“Klasemen liga sesuai prediksi, Juventus selalu berada di puncak dan Inter juga di sana meski sempat tertinggal. Sedangkan Lazio mengalami kebangkitan tahun ini dan mereka menjadi lawan yang sangat tangguh untuk semua tim,” ujar Donadoni yang saat ini melatih klub Liga Super China, Shenzen FC.

Masih layak dinantikan apakah liga akan kembali bergulir dan diselesaikan mengingat situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya ini dan jika memang tidak dilanjutkan masih belum jelas juga apa yang terjadi dengan gelar juara Serie A nantinya.

Artikel Tag: Lazio, Inter Milan, Juventus, Roberto Donadoni

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru