Jamaine Ortiz Ragukan Rekam Jejak dan Kualitas Keyshawn Davis

Penulis: Hanif Rusli
Selasa 20 Jan 2026, 12:30 WIB - 137 views
Jamaine Ortiz merasa keunggulan terbesar justru berada di pihaknya, berkat pengalaman melawan elite dunia. (Foto: Fight TV)

Jamaine Ortiz merasa keunggulan terbesar justru berada di pihaknya, berkat pengalaman melawan elite dunia. (Foto: Fight TV)

Ligaolahraga.com -

Jamaine Ortiz mengakui kemampuan teknis Keyshawn Davis dan memberikan apresiasi atas kesediaannya menghadapi dirinya dalam debut Davis di kelas junior welterweight.

Namun di balik rasa hormat itu, Ortiz menilai pengalaman dan kualitas lawan yang pernah dihadapi Davis belum cukup untuk mempersiapkannya menghadapi duel besar 12 ronde yang akan berlangsung pada 31 Januari mendatang.

Petinju berjuluk “The Technician” tersebut merasa keunggulan terbesar justru berada di pihaknya, berkat pengalaman melawan elite dunia.

Ortiz pernah kalah tipis melalui keputusan mutlak dari Teofimo Lopez pada Februari 2024 dan sebelumnya memberi perlawanan sengit kepada Vasiliy Lomachenko dalam kekalahan angka pada Oktober 2022.

Menurut Jamaine Ortiz, dua nama tersebut berada pada level yang jauh di atas Davis.

“Saya pikir ini keuntungan besar buat saya karena sudah menghadapi kompetisi level tertinggi di panggung besar dan perebutan gelar dunia,” ujar Ortiz kepada The Ring.

“Fighter yang saya lawan lebih baik dari Keyshawn. Teofimo dan Lomachenko itu jauh lebih baik. Dan Anda lihat sendiri bagaimana saya tampil melawan mereka.”

Ortiz menegaskan bahwa komentarnya bukan untuk meremehkan Davis. Ia tetap mengakui bahwa petinju asal Norfolk, Virginia itu memiliki kualitas.

Namun, ia menilai kualitas lawan-lawan Davis selama ini membuat kemampuannya terlihat lebih menonjol dari kenyataan sebenarnya.

“Bukan berarti Keyshawn tidak bagus,” kata Ortiz. “Dia bagus, tapi saya sudah menghadapi lawan yang lebih keras dan lebih matang di level tertinggi. Itu membuat saya jauh lebih siap untuk keluar sebagai pemenang.”

Pertarungan Jamaine Ortiz (20-2-1, 10 KO) melawan Davis (13-0, 9 KO, 1 NC) akan menjadi partai pendukung utama dalam ajang “The Ring 6” di Madison Square Garden, New York.

Laga ini akan digelar di bawah kartu utama duel besar antara Teofimo Lopez dan Shakur Stevenson.

Bandar taruhan DraftKings menempatkan Davis sebagai favorit tipis, meski Ortiz merasa pengalamanlah yang akan berbicara di atas ring.

Davis akan naik ring untuk pertama kalinya sejak insiden timbang badan pada Juni lalu, ketika ia kelebihan berat 4,3 pound dan kehilangan sabuk juara WBO kelas ringan tanpa bertanding melawan Edwin De Los Santos.

 Sebelumnya, Davis tampil impresif saat menghentikan Denys Berinchyk pada Februari untuk merebut gelar tersebut.

Ortiz juga menyinggung satu lawan yang pernah mereka hadapi bersama, Nahir Albright.

Ortiz mengalahkan Albright dengan keputusan mutlak yang cukup dominan pada 2022, sementara Davis hanya menang tipis dalam laga yang kemudian berubah menjadi no-contest.

“Saya tidak mau terlalu membesar-besarkan itu,” ujar Ortiz. “Tapi kalau dibandingkan, performa saya jauh lebih bersih. Saya meng-outbox dia dan hampir tidak tersentuh.”

Dengan keyakinan tinggi dan pengalaman melawan nama-nama besar, Jamaine Ortiz percaya pertarungan ini akan membuktikan bahwa level kompetisi sebelumnya adalah faktor penentu.

Baginya, duel melawan Davis bukan sekadar debut kelas baru bagi sang lawan, melainkan ujian nyata yang akan menunjukkan siapa yang benar-benar siap bersaing di level elite.

Artikel Tag: Jamaine Ortiz, Keyshawn Davis, Kelas Welter Junior, Teofimo Lopez, vasiliy lomachenko, The Ring, Virginia, madison square garden, New York, Amerika Serikat, WBO, Kelas Ringan, Edwin De Los Santos, Denys Berinchyk

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/jamaine-ortiz-ragukan-rekam-jejak-dan-kualitas-keyshawn-davis
137
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini