Berita Tinju: Menang Angka Atas Stephen Smith, Jason Sosa Tetap Juara Kelas Bulu Super WBA

Penulis: Hanif Rusli
Minggu 13 Nov 2016, 12:30 WIB
Berita Tinju: Menang Angka Atas Stephen Smith, Jason Sosa Tetap Juara Kelas Bulu Super WBA

Jason Sosa (kanan) mengungguli Stephen Smith di ronde-ronde awal

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga – Berita Tinju: Dalam duel yang menarik, juara bertahan kelas bulu super WBA Jason Sosa sukses menang angka mutlak atas Stephen Smith di Salle de Etoiles, Monte Carlo, Sabtu (12/11). Ketiga hakim memberikan masing-masing memberi skor 117-110, 116-111 dan 116-112 untuk kemenangan Sosa.

Sosa yang menempati peringkat ke-10 oleh majalah The Ring di kelas 130 pound, mendapatkan keunggulan knockdown di ronde kedua, meskipun tayangan ulang video memperlihatkan Smith jatuh karena tersangkut kaki Sosa, bukannya akibat dipukul.

Namun, Sosa yang berasal dari New Jersey, AS itu memang lebih unggul daripada rivalnya asal Inggris. Itu diakui sendiri oleh Smith. “Saya membayar mahal karena melakukan start yang buruk,” ujarnya. “Saya tak punya alasan. Petinju yang lebih baiklah yang menang.”

Pertarungannya sendiri berjalan dalam tempo tinggi sejak ronde pertama. Sosa langsung berinisiatif menyerang dan tidak takut dengan kekuatan pukulan Smith. Petinju AS itu menggunakan kecepatan kakinya untuk memperpendek jarak, dan agresi dan kekuatan pukulannya terbukti menentukan di awal-awal ronde.

 

Sosa 'menjatuhkan' Smith di ronde kedua

Smith mengalami luka sobek di dekat mata kanannya pada ronde ketiga. Di ronde empat, wasit Roberto Ramirez Jnr sempat memanggil dokter samping ring untuk melihat kondisi luka Smith. Dokter menyatakan pertarungan bisa dilanjutkan dan Smith bisa bernapas lega.

Namun, Smith masih kesulitan untuk menunjukkan ketrampilan tinjunya dan Sosa terbukti bukan sekadar petinju dengan pukulan keras. Smith pun mengubah taktik dan langsung mengajak adu pukulan dengan sang juara bertahan. Ternyata taktik ini cukup berhasil dan membuat Sosa kerepotan.

Smith terus menyerang Sosa karena tertinggal dalam pengumpulan angka. Sosa sendiri mulai kehilangan akurasinya sedikit, dan mulai kelelahan di ronde-ronde akhir. Situasi ini dimanfaatkan Smith yang bertarung habis-habisan. Penonton di Salle de Etoiles pun bersorak-sorai mendukungnya. Sayangnya, itu tidak cukup.

Berkat keunggulan besarnya di ronde-ronde awal, Sosa (20-1-4, 15 KO) pun keluar sebagai pemenang dan sukses mempertahankan gelarnya untuk pertama kalinya. Sementara itu Smith (24-4-0, 14 KO) harus kembali menunda mimpinya menggondol gelar juara dunia. April lalu, petinju 31 tahun itu juga kalah angka mutlak saat menantang juara kelas bulu super IBF, Jose Pedraza.

Sosa sukses mempertahankan gelar super WBA miliknya untuk pertama kalinya

Artikel Tag: Jason Sosa, Stephen Smith, bulu super, ringan yunior, WBA, Tinju

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tinju/berita-tinju-menang-angka-atas-stephen-smith-jason-sosa-tetap-juara-kelas-bulu-super-wba
3997  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini