Mirra Andreeva Sebut Tiga Juara Grand Slam Yang Ingin Ia Tiru

Penulis: Dian Megane
Kamis 08 Jan 2026, 08:00 WIB - 374 views
Mirra Andreeva Ungkap Tiga Juara Grand Slam Yang Ingin Ia Tiru

Mirra Andreeva [image: getty images]

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Mirra Andreeva melaju ke babak ketiga Brisbane International musim 2026 setelah memenangkan pertandingan pembuka melawan Olivia Gadecki.

Petenis unggulan keenam bangkit setelah kecolongan set pertama demi mengalahkan petenis berkebangsaan Australia, Gadecki dan sekarang ia akan menghadapi petenis berkebangsaan Ceko, Linda Noskova demi memperebutkan satu tempat di perempatfinal Brisbane International.

Ia telah dinobatkan sebagai petenis yang patut diperhatikan untuk musim 2026, di mana ia memasukinya petenis peringkat 9 dunia. Pada usia 18 tahun, ia telah memenangkan tiga gelar turnamen WTA dan musim lalu ia memenangkan gelar turnamen WTA 1000 berturut-turut di Dubai dan Indian Wells.

Kesuksesan lebih lanjut kini ia incar di Brisbane, di mana ia ditanya bagaimana ia mengatasi obsesi seputar dirinya bahwa ia hanya akan dianggap sukses jika memenangkan Grand Slam.

“Sebenarnya saya juga memiliki pola pikir yang sama,” jawab Andreeva. “Jelas, bagi sebagian orang, ketika mereka mengatakan bahwa mereka memiliki karier yang sukses, karier yang sukses itu berarti bermain dengan kondisi sehat atau tidak mengalami cedera atau hanya menikmati setiap pertandingan yang mereka mainkan. Bagi sebagian lainnya, jika saya tidak memenangkan sepuluh Grand Slam, saya dianggap gagal atau petenis yang buruk atau apa pun.”

“Bagi saya, saya merasa selalu ingin menjadi seperti Roger Federer, seperti Serena Williams, seperti Rafael Nadal, karena saya mengagumi mereka dan saya masih mengagumi mereka, untuk menjadi petenis terbaik di dunia.”

“Memang terkadang saya memberi tekanan pada diri sendiri, tetapi sekarang saya juga telah belajar bahwa jika saya mencoba memberikan yang terbaik di setiap pertandingan yang saya mainkan dan pada saat yang sama menikmati momen tersebut, maka saya menyadari bahwa saya hanya akan bermain dan melihat apa yang akan diberikan kehidupan kepada saya, dan saya tidak akan terlalu menekan diri sendiri dengan berpikir bahwa saya harus memenangkan Grand Slam untuk menjadi petenis yang sukses.”

“Jadi, saya memutuskan untuk berpikir seperti itu musim ini dan melihat ke mana hal itu akan membawa saya, lalu kita akan membicarakannya musim depan, saya rasa.”

Petenis berusia 18 tahun, Andreeva jelas merupakan petenis termuda di peringkat 10 besar, dengan pesaing terdekatnya yang berusia 21 tahun adalah petenis peringkat 4 dunia, Cori Gauff.

Artikel Tag: Tenis, Mirra Andreeva

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/mirra-andreeva-sebut-tiga-juara-grand-slam-yang-ingin-ia-tiru
374
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini