Daniil Medvedev Dan Andrey Rublev Segel Tiket Final ATP Cup Bagi Rusia

Penulis: Dian Megane
Sabtu 06 Feb 2021, 12:25 WIB
Daniil Medvedev berjuang ekstra keras demi membawa Rusia melaju ke final ATP Cup 2021

Daniil Medvedev ketika tampil di ATP Cup 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Dua petenis andalan Rusia, Daniil Medvedev dan Andrey Rublev masih tampil memanas ketika mereka berhadapan dengan tim Jerman di semifinal ATP Cup musim 2021.

Pada laga pertama nomor tunggal, petenis peringkat 8 dunia, Rublev bangkit dengan meyakinkan setelah kehilangan set pertama sebelum melumpuhkan Jan Lennard Struff dengan 3-6, 6-1, 6-2, sehingga memberi keunggulan sementara bagi Rusia.

Rublev memasuki ATP Cup musim ini sebagai salah satu petenis terpanas setelah musim lalu ia mengklaim lima gelar dan mengantongi 41 kemenangan, pencapaian yang membuatnya menembus peringkat 10 besar untuk kali pertama dalam kariernya.

Petenis yang mengawali musim 2020 dengan memenangkan dua gelar secara beruntun (Doha dan Adelaide), membawa momentum tersebut di ATP Cup dengan memenangkan dua laga nomor tunggal di fase grup.

Ia menghadapi tantangan terbesar di ATP Cup ketika melawan Lennard Struff yang mengantongi tiga kemenangan (dari nomor tunggal dan ganda) di fase grup. Lennard Struff menerapkan permainan servis penuh tenaga demi mencegah petenis berkebangsaan Rusia menemukan ritme permainan, mempertahankan rally-rally pendek, dan tidak membiarkannya menguasai rally dari area baseline.

Strategi tersebut berhasil membuat Rublev merasa frustasi, tetapi ia meresponnya dengan mengagumkan setelah hanya kehilangan tiga game di dua set terakhir.

“Di set pertama saya merasa benar-benar gugup, ditambah ia bermain dengan sangat apik,” aku Rublev.

“Ia banyak menyerang saya dan saya tidak bisa menjawabnya. Jadi, saya harus mengubah strategi. Saya meningkatkan level permainan, bermain dengan lebih agresif, dan mulai bergerak dengan baik.”

Seperti halnya Rublev, rekan senegaranya yang kini menghuni peringkat 4 dunia juga harus kecolongan set pertama sebelum mengaramkan rekan senegara Lennard Struff, Alexander Zverev dengan 3-6, 6-3, 7-5. Berkat dua kemenangan tersebut, Rusia pun menembus final ATP Cup untuk kali pertama dan akan menantang Italia yang mengalahkan Spanyol di semifinal lain.

Juara ATP Finals musim 2020 memasuki laga tersebut dengan head to head 3-5 melawan juara ATP Finals musim 2018, Zverev. Tetapi ia memiliki kepercayaan diri tinggi setelah memenangkan dua pertemuan terakhir mereka, termasuk kemenangan dua set langsung dalam perjalanan memenangkan gelar ATP Finals.

Bermain di Rod Laver Arena, Medvedev harus mengatasi awal yang goyah setelah ia harus mengatasi servis kedua Zverev yang memukau, bahkan ia acapkali harus berdiri di belakang area baseline demi mengatasi pengembalian petenis berkebangsaan Jerman.

Serangan tanpa henti Zverev membuat juara Paris Masters musim 2020 berada di bawah tekanan dan ia menciptakan satu peluang break di tiga service game pertama petenis berkebangsaan Rusia sebelum mengklaim set pertama.

Namun Medvedev membalikkan keadaan di set kedua, bahkan berhasil memaksakan set penentu. Kedua petenis bermain dengan sengit di set penentu sampai Zverev melakukan pelanggaran ganda sehingga menghadiahi peluang break kepada petenis berkebangsaan Rusia pada kedudukan 6-5.

Setelah itu, Medvedev malah melakukan pelanggaran ganda sebanyak dua kali pada peluang match pointnya dan harus berjuang mengamankan lima break point yang diciptakan Zverev sebelum ia memetik kemenangan setelah 2 jam 30 menit demi mengantarkan Rusia ke final ATP Cup.

Artikel Tag: Tenis, ATP Cup, Daniil Medvedev, Andrey Rublev, alexander zverev, Jan Lennard Struff

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/daniil-medvedev-dan-andrey-rublev-segel-tiket-final-atp-cup-bagi-rusia
1597  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini