Valentino Rossi Yakin Duet Morbidelli-Di Giannantonio Akan Kompetitif

Valentino Rossi ingin lihat Morbidelli-Di Giannantonio kompetitif. (Gambar: Motociclismo)
Berita MotoGP : Legenda balap MotoGP yaitu Valentino Rossi menyakini bahwa duet Franco Morbidelli dan Fabio Di Giannantonio akan kompetitif. Kedua pebalap telah memiliki spesialisasinya masing-masing.
Untuk musim 2025 mendatang, VR46 Racing Team akan memegang tugas besar untuk jadi tim satelit Ducati menggantikan Pramac Racing. Untuk musim 2025, VR46 akan menduetkan Franco Morbidelli yang dulunya merupakan anak didik Valentino Rossi. Kemudian untuk tandemnya, VR46 akan diperkuat oleh Fabio Di Giannantonio yang semakin kompetitif seiring berjalannya waktu. Rossi pun percaya diri kedua pebalapnya bisa bertarung kompetitif musim depan.
"Kami sangat senang memiliki dua pebalap Italia, satu juga dari Akademi. Dan saya pikir kami bisa sangat kompetitif. Akhirnya hadirnya Franco di tim ini sangat istimewa bagi kami karena Franco adalah pebalap Akademi dan kami selalu bersama sepanjang kariernya dan berusaha membantunya. Jadi, memiliki dia di tim itu seperti menutup sebuah lingkaran dan kami berharap kami bisa menjadi kuat," ucap Rossi.
"Harapan untuk Diggia sangat tinggi karena dia telah menunjukkan bahwa dia sangat cepat dengan Ducati. Dia mengenal motor dan juga tim, karena dia sudah bersama kami pada tahun 2024 di mana dia menunjukkan banyak potensi, banyak kecepatan. Dalam banyak kesempatan, dia sedikit tidak beruntung, jadi kami berharap tahun ini kami dapat meraih lebih banyak podium, kemenangan, dan hasil yang lebih baik," tukasnya.
Artikel Tag: Valentino Rossi, motogp
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/valentino-rossi-yakin-duet-morbidelli-di-giannantonio-akan-kompetitif
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini