Setelah Liburan, Marquez Mengaku 'Fresh' Hadapi GP Indy

Penulis:
Rabu 05 Agu 2015, 11:00 WIB
Setelah Liburan, Marquez Mengaku 'Fresh' Hadapi GP Indy

Marc Marquez, mendapat energi baru setelah liburan musim panas.

Ligaolahraga.com -

PEMBALAP Repsol Honda Marc Marquez mengaku mendapat energi baru setelah liburan musim panas menghadapi balapan berikutnya di Indianapolis, Amerika Serikat.

Juara dunia MotoGP menargetkan kemenangan beruntun ketiga di Indianapolis akhir pekan ini. Marquez bergabung bersama rekan setimnya Dani Pedrosa di tes privat di Misano segera setelah MotoGP Jerman di Sachsenring.

Pembalap berusia 22 tahun itu menggeser posisi pebalap Ducati Andrea Iannone di tempat keempat dalam klasemen kejuaraan.

“Ibarat mengisi baterei dengan memulihkan diri kami siap tampil di paruh kedua musim ini. Setelah tes Misano saya pergi ke Ibiza dengan beberapa teman selama seminggu, sungguh liburan yang fantastis, “kata Marquez.

“Kemudian kami melanjutkan jadwal pelatihan kami dalam rangka mempersiapkan untuk balapan mendatang. Sekarang kita sedang dalam perjalanan ke Amerika untuk GP Indianapolis. Saya suka Indy, walau dengan perubahan aspal tapi seperti biasa kami akan bekerja keras mulai Jumat, dan kembali ke ritme kami secepat mungkin.”

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/setelah-liburan-marquez-mengaku-fresh-hadapi-gp-indy
1043  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini