Marco Bezzecchi Akan Diberi Motor Pabrikan Asal Tinggalkan Tim Mooney VR46

Marco Bezzecchi
Berita MotoGP: Direktur Olahraga Ducati Corse, Paolo Ciabatti, mulai memberikan sinyal untuk mendatangkan Marco Bezzecchi dari Tim Mooney VR46 di musim depan.
Impian Marco Bezzecchi untuk menunggangi motor pabrikan Desmosedici GP24 pada musim MotoGP 2024 nampaknya selangkah lagi bakal terwujud. Namun satu-satunya jalan bagi Bezzecchi adalah meninggalkan Mooney VR46 dan hijrah ke tim Pramac Ducati.
Ciabatti nampaknya sudah memberikan lampu hijau bagi Bezzecchi untuk mengisi posisi yang akan ditinggalkan Johann Zarco. Meskipun pebalap berusia 33 tahun itu menunjukkan penampilan yang cukup baik selama berseragam Prima Pramac Racing. Akan tetapi faktor usia menjadi penyebab utama Ducati tak akan memperpanjang kontraknya.
"Ya, dia (Zarco) memang bagus. Namun masalahnya adalah kami punya Bagnaia dan Bastianini, ditambah Martin dan Bezzecchi, yang semuanya pernah menang pada tahun 2022 atau 2023," ujar Ciabatti seperti dikutip dari Speedweek.
"Dan ketika Anda mengontrak seorang pebalap, Anda harus menetapkan prioritas tertentu. Salah satunya adalah usia. Marco Bezzecchi masih muda, dia baru menjalani musim kedua di MotoGP, tapi dia selalu berada di depan."
"Jadi, sepertinya dia(Bezzecchi) telah membuat perkembangan yang progresif sebagai seorang pebalap. Oleh karena itu, ia layak mendapatkan solusi untuknya sebelum memikirkan pebalap seperti Zarco, Morbidelli, atau pebalap lain," ujar Ciabatti.
Langkah ini diambil oleh Ducati sebagai upaya untuk mengamankan talenta Bezzecchi dari Yamaha. Sebagaimana diketahui, Tim Mooney VR46 tengah melihat kemungkinan untuk mengisi slot tim satelit Yamaha yang masih kosong, ditambah lagi sang pemilik tim yakni Valentino Rossi punya kedekatan spesial dengan Yamaha.
Artikel Tag: Marco Bezzecchi
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/marco-bezzecchi-akan-diberi-motor-pabrikan-asal-tinggalkan-tim-mooney-vr46
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini