Marc Marquez Ungkap Masalah Motor Honda yang Baru

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez. (Images: Getty)
Berita MotoGP: Marc Marquez akhirnya menjajal motor prototype Repsol Honda untuk musim depan. Namun, pebalap asal Spanyol itu ungkap masalah yang dialami motornya.
Kali ini pada tes Misano hari Senin, di mana Marc Marquez bergabung dengan rekan setimnya Joan Mir mencoba Honda baru yang digunakan oleh test rider Stefan Bradl sebagai wild card di MotoGP San Marino.
Namun tes ini menjadi lebih penting karena Marquez masih belum jelas mengenai rencana masa depannya dan berulang kali menekankan perlunya melihat 'reaksi' nyata dari Honda untuk keluar dari kebiasaannya saat ini.
Namun, Marquez dan Mir berada di posisi terbawah dalam catatan waktu saat istirahat makan siang dan juara dunia delapan kali itu memperingatkan:
“Gaya berkendaranya sangat berbeda. Namun pada akhirnya, masalahnya kurang lebih sama, jadi kami perlu bekerja lebih keras.”
Dia telah memastikan bahwa masalah tersebut adalah kurangnya cengkeraman belakang. Motor baru ini lebih mirip '2023.5', yang digambarkan oleh Marquez sebagai "sasis baru dan geometri baru" tetapi ditenagai oleh mesin saat ini.
“Posisi ridingnya agak berbeda. Awalnya agak aneh, tapi kemudian lap demi lap - seperti halnya motor baru - menjadi lebih natural. Tapi pada akhirnya, cara berkendara, cara mencari waktu putaran, sangat mirip dengan yang sekarang,” jelasnya.
“Tentu saja, Anda selalu mengharapkan lebih. Tapi tetap saja itu kesan pertama dan ada banyak insinyur baru di bengkel. Jadi sekarang dengan informasi itu, mereka harus bekerja dan terus maju,” akunya, diberitakan Crash.
Artikel Tag: repsol honda, Marc Marquez
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/marc-marquez-ungkap-masalah-motor-honda-yang-baru

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini