Dovizioso yakin Marquez akan langsung bisa naik tiga posisi tak lama setelah balapan dimulai

Penulis: Datuk Nofri
Sabtu 20 Okt 2018, 23:12 WIB
Dovizioso yakin Marquez akan langsung bisa naik tiga posisi tak lama setelah balapan dimulai

Andrea Dovizioso yakin Marc Marquez akan langsung bisa naik tiga posisi tak lama setelah balapan dimulai pada Minggu (21/10/2018) ini.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Dua pebalap yang saling bertarung ketat memperebutkan gelar juara dunia musim ini yakni Andrea Dovizioso (Ducati) dan Marc Marquez akan mengawali balapan MotoGP Jepang pada grid yang berbeda menyusul hasil Kualifikasi yang digelar di Sirkuit Twin Ring Motegi pada Sabtu (20/10/2018). Namun demikian, Dovizioso yang akan memimpin starting grid tetap mewaspadai Marquez yang akan mengawali dari grid kedua, tepatnya di posisi start ke-6 karena menurut pebalap yang menempati posisi kedua klasemen ini level kecepatan Marquez pada Sabtu tetap yang terbaik sebenarnya.

Marquez terpaksa harus mengawali starting grid dari posisi start ke-6 itu akibat insiden yang dialaminya pada sesi Free Practice (FP) 4 menjelang babak Kualifikasi yang digelar sesudahnya. Akibatnya pada Kualifikasi, pebalap berusia 25 tahun dari Katalan itu tak bisa mengendarai motor terbaiknya karena mengalami kerusakan akibat insiden pada FP 4 tersebut.

Namun melihat performa Marquez pada FP 4 itu, Dovizioso tetap mencemaskan Marquez yang bila meraih kemenangan atau finish di posisi di atas Dovizioso pada Minggu (21/10/2018) ini sudah bisa memastikan gelar juara dunianya ini dianggap Dovizioso tampil dengan kecepatan luar biasa dan sebenarnya yang tercepat pada Sabtu.

“Marquez yang tercepat dan sebelum menyelesaikan lap pertama  nanti, Marquez sudah bisa ke posisi ketiga,”prediksi Dovizioso.

“Pastinya ia kan berusaha untuk mencapai itu, dan itu wajar saja karena ia memiliki margin dan ia mau meraih resiko seperti yang ditunjukkannya di 3 seri terakhir,”imbuh Dovizioso yang berhasil meraih pole keduanya musim ini setelah memuncaki Kualifikasi MotoGP Jepang kali ini.

“Kami dalam 4 seri terakhir saling bertarung ketat tetapi kami tidak memikirkan gelar juara dunia, hanya memikirkan gelar juara di sini. Itulah hal yang akan terjadi lagi nanti di sini,”ucap Dovizioso.

Artikel Tag: Marc Marquez, repsol honda, Ducati, Andrea Dovizioso, Twin Ring Motegi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/dovizioso-yakin-marquez-akan-langsung-bisa-naik-tiga-posisi-tak-lama-setelah-balapan-dimulai
4870  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini