Bos RNF Racing Ngaku Pernah Kutuk Valentino Rossi

Penulis: Abdi Ardiansyah
Rabu 16 Mar 2022, 23:50 WIB
Valentino Rossi

Valentino Rossi

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Bos RNF Racing, Razlan Razali, mengaku sempat sakit hati kepada Valentino Rossi karena pernah mendapat perlakuan kurang menyenangkan dari pria asal Italia itu.

Bos RNF Racing, Razlan Razali, pernah mendapat kesempatan berharga untuk menjadi bos terakhir Valentino Rossi sebelum pria asal Italia itu gantung helm di akhir MotoGP 2021.

Razali, saat itu memimpin Petronas Yamaha SRT, mendapat tawaran dari Yamaha untuk menyediakan kursi bagi Rossi yang didepak oleh tim pabrikan.

Namun proses perpindahan kampiun MotoGP tujuh kali itu tidak berjalan mulus. Selain karena negosiasi yang melibatkan banyak pihak, nama besar Rossi tak lantas membuat Razali langsung yakin untuk menerima tawaran dari Yamaha.

Ada dua alasan, pertama adalah karena merekrut pria berjuluk The Doctor itu tidak sesuai dengan misi Petronas SRT yang selalu mengorbitkan talenta-talenta muda.

Adapun alasan kedua, ia terus menunjukkan penurunan performa hingga mengalami paceklik podium sejak menjelang akhir MotoGP 2019.

Razlan Razali tampaknya puas melihat dirinya punya posisi tawar yang lebih tinggi daripada Valentino Rossi yang ketika itu kariernya berada di ujung tanduk. Kepuasan pribadi tersebut didasari oleh pengalaman kurang menyenangkan yang dialami pria asal Malaysia itu.

Dalam serial dokumenter "MotoGP Unlimited", ia menceritakan bagaimana legenda MotoGP itu pernah tak mengacuhkannya saat Razali hendak meminta tanda tangan.

"Saya dulu adalah penggemar beratnya, sungguh," katanya dikutip dari GPOne.

"Pada 2005 dia datang ke Malaysia untuk tes pramusim, saya meminta dia menandatangani buku yang saya pegang dan dia melewati saya tanpa berkata apapun,” ia mengisahkan.

"Jadi saya berpikir dia datang ke negara saya dan memperlakukan saya seperti ini? Anda tidak akan pernah juara dunia lagi," lanjut eks CEO Sirkuit Sepang itu.

Namun kutukan Razali rupanya tidak berhasil. Walau sempat disela puasa gelar, Rossi mampu merebut gelar juara dunia MotoGP tiga kali lagi yaitu pada musim 2005, 2008, dan 2009.

"Sejak saat itu saya kehilangan minat terhadap dirinya sampai kami diberikan tawaran untuk merekutnya sebagai pebalap," ungkap Razali.

"Itulah hidup, karma. Saya tidak pernah memberitahunya," tandasnya.

Artikel Tag: Sepang Racing Team, Razlan Razali, Valentino Rossi, RNF Racing, MotoGP 2022

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/bos-rnf-racing-ngaku-pernah-kutuk-valentino-rossi
1754  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini