Soal Rencana Terjun ke F1, Andretti Autosport Masih Tunggu Jawaban FIA

Penulis: Abdi Ardiansyah
Selasa 01 Mar 2022, 21:05 WIB
Andretti Autosport, Michael Andretti

Michael Andretti

Ligaolahraga.com -

Berita F1: Pemilik Andretti Autosport, Michael Andretti, akan menunggu jawaban FIA hingga akhir bulan Maret usai pihaknya mengirim surat soal ketertarikan mereka di F1.

Beberapa waktu lalu, Andretti Autosport mengaku sudah mengirimkan surat kepada FIA yang berisi pernyataan soal ketertarikan mereka tampil di Formula 1. Tim asal Amerika Serikat itu masih menunggu lampu hijau dari otoritas tersebut.

Sang pemilik tim, Michael Andretti, pun menetapkan batas waktu Maret karena tak bisa menunggu terlalu lama. Hal tersebut disebabkan karena mereka harus segera menetapkan rencana.

“Kami membutuhkan (jawaban) lebih cepat karena waktu berjalan terus bagi kami untuk berada di sana pada 2024. Kami perlu mendapatkannya dalam satu bulan,” ucapnya dilansir dari Motorsport.com.

Andretti sudah memiliki beberapa rencana, termasuk mendudukkan Colton Herta, yang memperkuat Andretti Antosport di ajang IndyCar, agar berada di kokpit mobil Formula 1.

Andretti mengakui bahwa keinginannya untuk melebarkan sayap ke Formula 1 karena terinspirasi dengan lonjakan ketertarikan warga Belanda usai menyaksikan Max Verstappen yang tampil di kejuaraan kelas utama.

“Anda lihat pertumbuhan rating di Belanda karena mereka punya pebalap di ajang itu. Hal itu tidak ada di sini. Jika Anda punya pebalap bagus dengan pengikut bagus seperti Colton, saya kira mereka akan berada dalam kondisi bagus,” ia mengungkapkan.

“Bagi saya, itu tak masuk akal. Saya tidak tahu apa penangguhan itu, jadi semoga mereka mengetahuinya. Cara kami melakukannya akan menjadi kelas pertama. Kami memiliki rencana besar yang sangat bagus untuk Formula 1,” lanjutnya.

“Pendukung saya sangat bagus, mereka hadir di dalamnya untuk kompetitif. Mereka tidak di dalamnya hanya untuk mengatakan berkecimpung di Formula 1. Mereka adalah orang-orang olahraga, mereka mengubah waralaba olahraga di mana dulunya tidak kompetitif menjadi kompetitif, jadi mereka tahu bagaimana melakukan ini.”

“Jadi sayang sekali jika kami tidak bisa melakukannya. Itu akan bagus untuk semua orang.”

Sang ayah, Mario Andretti, juga sudah membocorkan kalau tim milik putranya ingin menggandeng Renault sebagai pemasok mesin. Namun Andretti Autosport juga akan mempertimbangkan opsi untuk bermitra dengan Ferrari.

Artikel Tag: Andretti Autosport, Michael Andretti, F1 2022, FIA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/soal-rencana-terjun-ke-f1-andretti-autosport-masih-tunggu-jawaban-fia
874  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini