Demi Puaskan Fans, Sergio Perez Ingin Rebut Pole di GP Meksiko

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 06 Nov 2021, 17:03 WIB
Sergio Perez simpan keinginan untuk rebut pole di GP Meksiko.

Sergio Perez ingin rebut pole position di kualifikasi GP Meksiko. (Gambar: The Irish Sun)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Red Bull Racing yaitu Sergio Perez menyimpan tekad besar untuk sesi kualifikasi F1 GP Meksiko mendatang. Ia ingin merebut pole position di depan fans yang hadir di Sirkuit Hermanos Rodriguez.

Sebagaimana diketahui, GP Meksiko selalu berarti spesial bagi Sergio Perez karena ia tampil di depan publik sendiri. Dengan kesempatan besar yang dimiliki bersama tim Red Bull Racing, Perez tentunya mengincar hasil besar. Untuk permulaan, ia ingin meraih pole position demi start ideal di hari balapan.

Pole akan menjadi target saya. Senang rasanya memiliki dukungan yang begitu besar. Melihat semua orang di sini sangat antusias dan mendukung saya. Setiap kali saya menghentikan mobil, saya dapat mendengar dukungan mereka dan ini baru hari Jumat. Jadi, sangat menyenangkan mendapat dukungan dari mereka,” ucap Perez saat diwawancara oleh media setempat.

Untuk bisa mewujudkan keinginannya itu, Perez harus bekerja ekstra keras. Sebab pada sesi latihan bebas pertama dan kedua, catatan waktunya masih jauh dari kata memuaskan. Ia harus puas berada di posisi keempat secara beruntun. Untuk merebut pole, ia harus mengalahkan nama-nama besar seperti Max Verstappen (rekan setimnya sendiri), Lewis Hamilton, dan Valtteri Bottas. Ketiga pebalap itu yang sejauh ini tampil begitu dominan di hari pertama.

Menarik untuk dinanti bagaimana kinerja Perez di hari kedua. Harusnya, motivasi tinggi akan membuatnya makin bersemangat untuk memetik hasil positif.

Artikel Tag: Sergio Perez, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/demi-puaskan-fans-sergio-perez-ingin-rebut-pole-di-gp-meksiko
467  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini