Carlos Sainz Jr Kecewa Gagal Rebut Pole Position di GP Monako

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 23 Mei 2021, 18:52 WIB
Carlos Sainz Jr sedih tak bisa catatkan waktu optimal di kualifikasi GP Monako.

Carlos Sainz Jr kecewa tidak rebut pole di kualifikasi GP Monako. (Gambar: Reliableuk)

Ligaolahraga.com -

Berita F1 : Pebalap Scuderia Ferrari yaitu Carlos Sainz Jr merasa kecewa karena gagal merebut pole position di kualifikasi F1 GP Monako, Sabtu (22/5) waktu setempat. Ia merasa punya peluang emas untuk bisa menorehkan waktu yang lebih baik.

Dalam sesi kualifikasi kemarin, Carlos Sainz Jr hanya bisa mendapatkan posisi start keempat. Posisi itu sejatinya tidak buruk, tetapi kurang memuaskan bagi Sainz yang merasa punya kecepatan gesit. Sesi kualifikasi memang berakhir lebih cepat usai Charles Leclerc selaku rekan setim Sainz di Ferrari menabrak dinding pembatas. Akibat kecelakaan itu, bendera merah dikibarkan dan Sainz tidak punya kesempatan untuk meningkatkan catatan waktunya.

“Sejujurnya saya kecewa. Sulit untuk menerima dan mencernanya. Tidak setiap hari kami mendapat kesempatan untuk meraih pole position di Monaco. Saya merasa masih memiliki kecepatan untuk melakukannya,” ucap Sainz.

“Saya memiliki kecepatan untuk pole position. Tetapi, saya harus memulai dari posisi keempat. Saya menghadapi kualifikasi dan mengira bisa meraih kemenangan. Namun, karena keadaan yang terjadi, saya tak bisa melakukannya. Ini merupakan momen yang membuat saya frustasi. Saya sempat kehilangan waktu di sektor pertama dan terdapat banyak mobil lain,” pungkasnya sekali lagi.

Sainz sendiri kini berharap adanya keajaiban di GP Monako. Sebab, balapan di Monte Carlo selalu sulit mengingat trek yang sempit dan penuh dengan tikungan tajam.

Artikel Tag: Carlos Sainz Jr, Ferrari, f1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/f1/carlos-sainz-jr-kecewa-gagal-rebut-pole-position-di-gp-monako
972  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini