CDL: Minnesota RØKKR Coreng Comeback Huke dan SlasheR Bersama LA Thieves

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Minggu 13 Jun 2021, 00:00 WIB - 1473 views
CDL: Minnesota RØKKR Coreng Comeback Huke dan SlasheR Bersama LA Thieves

LA Thieves Takluk 3-2 dari Minnesota RØKKR di Laga Comeback Huke dan SlasheR via EsportsNation

Ligaolahraga.com -

Berita Esports: Setelah diumumkan kembali ke starting line-up Los Angeles Thieves (LA Thieves) pada Rabu (9/6), Huke dan SlasheR melakoni partai comeback-nya melawan Minnesota RØKKR, hari Jumat (11/6). Sayangnya, laga comeback mereka tidak berakhir manis.

Pasalnya, pada pertandingan tersebut yang merupakan laga penyisihan grup di Grup A dari Call of Duty League 2021 (CDL 2021) Stage 4, LA Thieves harus menyerah 3-2 dari RØKKR. Dalam empat map awal yang berlangsung, kedua tim saling berbagi kemenangan.

Mengutip dari Reuters, The Thieves menang di Moscow Hardpoint (250-59) dan Standoff Search and Destroy (6-1), sedangkan Minnesota RØKRR unggul di Garrison Hardpoint (250-190), dan Garrison Control (3-2).

Duel pun berlanjut ke peta kelima, di Miami Search and Destroy, di mana RØKKR sukses memastikan sebagai pemenang pertandingan CDL Stage 4 ini, berkat kemenangan 6-5 yang ditentukan di ronde 11.

Kendati menang, ada statistik menarik yang dibukukan Minnesota RØKKR dalam pertandingan ini, di mana sepanjang seri tidak satu pun pemainnya membukukan K/D positif. Dilansir Dot Esports, Standy dan Attach adalah dua pemain RØKKR dengan K/D terbaik, masing-masing membuat 0,96 dan 0,92 K/D.

Torehan tersebut berbanding terbalik dengan Los Angeles Thieves yang walau pun kalah, secara individu para rosternya memiliki statistik impresif, termasuk SlasheR dan Huke. SlasheR mampu membukukan 1,43 K/D, Huke mencetak 1,05 K/D, lalu performa apik juga diperlihatkan Kenny dengan memiliki 1,22 K/D.

Menyusul hasil pertandingan ini, dengan menjadi pemenang RØKKR pun memastikan tempat di winner bracket untuk Stage 4 Major pekan depan, acara LAN pertama CDL dalam lebih dari setahun.

Namun, Minnesota RØKKR masih menyisakan satu laga terakhir fase grup yaitu melawan tim terbaik liga, Atlanta FaZe, Sabtu (12/6) pukul 15.30 CT. Sementara LA Thieves masih akan bersua OpTic Chicago hari Minggu (13/6) pukul 17.00 CT, pertandingan CDL terakhir sebelum Major dimulai pekan depan.

Artikel Tag: Minnesota RØKKR, Los Angeles Thieves, Huke, SlasheR

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/cdl-minnesota-rokkr-coreng-comeback-huke-dan-slasher-bersama-la-thieves
Follow Us on Google News
1473
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini