Bdosin dan WhoRU Umumkan Pensiun dari Overwatch League

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
Rabu 20 Jan 2021, 06:00 WIB
Bdosin dan WhoRU Umumkan Pensiun dari Overwatch League

Bdosin via Riot Games

Ligaolahraga.com -

Berita Esports : Overwatch League harus kembali kehilangan talenta terbaiknya, usai pada hari Senin (18/1), Seung-tae "Bdosin" Choi, dan Seung-jun "WhoRU" mengumumkan pensiun melalui media sosial mereka.

Bdosin, terakhir bermain untuk Seoul Dynasty sebagai role support. Musim lalu, ia membantu tim mencapai final, namun harus puas menjadi runner-up. Itu adalah musim ketiga sekaligus musim terakhirnya, usai pada Senin (18/1) mengumumkan pensiun melalui Instagramnya. Sebelumnya, pemain 24 tahun itu pernah menjadi juara Overwatch League pertama saat membela London Spitfire.

Sedangkan WhoRU, yang masih berusia 19 tahun, terakhir membela New York Excelsior musim lalu. DPS asal Korea Selatan itu, paling diingat karena keberhasilannya juara di APEX Season 2 dan Season 3 bersama tim Lunatic-Hai, bahkan di musim kedua ia dinobatkan sebagai MVP. Dia mengabarkan keputusan pensiunnya melalui feed Twitch-nya.

Dilansir South Korea News, usai ditinggal Bdosin, kini roster Seoul Dynasty beranggotakan Min Seo Hwang (Marvel1), Dong Eon Kim (FITS), Junyoung Park (Profit), Jaehui Hong (Gesture) Youngwan Kim (Creative), Hyeon Woo Lim (Toyou), Jong-Ryeol Park (Saebyeolbe), dan Tae-Sung Jung (Anamo).

Sementara itu untuk New York Excelsior, dengan pensiunnya WhoRU, tim terdiri dari SeongHyun Bang (JJoNak), Kyeongmu Cho (Yakpung), Dong Wook Kim (BiaNcA), Min-jae Jo (Friday), Seung-woo Lee (FEATH5R), SeungHyun Lee (Ivy), serta Youn-woo Lim (Flora).

Dilansir Dot Esports, kedua pengumuman pensiun tersebut muncul di tengah rumor bahwa Overwatch 2 jauh dari harapan banyak orang, dengan lambatnya pengembangan yang berjalan. Ada kemungkinan penggemar baru bisa mendapat berita seputar Overwatch 2 di BlizzCon Online, yang dijadwalkan berlangsung 19 dan 20 Februari mendatang.

Artikel Tag: Bdosin, WhoRU, Overwatch League, Esports

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/esports/bdosin-dan-whoru-umumkan-pensiun-dari-overwatch-league
980  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini