Zalnando Klaim Kondisi Pemulihan Pasca Cedera Makin Membaik

Penulis: M. Aldi
Sabtu 27 Mei 2023, 14:00 WIB
Bek kiri Persib, Zalnando

Zalnando ketika berlatih

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Proses pemulihan cedera terus dijalani Zalnando sebelum tim memulai agenda pramusim. Kondisi kakinya kini kian membaik dan perlahan kebugaran bek kiri Persib Bandung ini kembali ke bentuk terbaik.

Pemain berusia 26 tahun tersebut menderita cedera patah tulang fibula pada pertengahan tahun lalu. Itu memaksa dirinya naik meja operasi dan absen hingga musim usai. Motivasi untuk kembali bermain pun berhembus kencang.

Rencananya dia akan segera menemui dokter untuk kontrol dan memantau perkembangan pemulihannya. Saat ini pemain asal Cimahi tersebut sudah bisa melakukan jogging. Tapi memang masih ada sedikit nyeri di titik cederanya.

"Setelah tanggal 26 (Mei) ini, saya akan ketemu dokter buat update kondisi. Yang dirasain sekarang, saya sudah kuat buat jogging selama satu jam tapi rasa nyerinya di pergelangan itu masih ada. Ini kan pasca cedera," ujar Zalnando saat diwawancara.

Sang pemain memang sudah mulai berlatih meskipun masih harus didampingi fisioterapis Persib Bandung, Benidektus Adi Prianto. Program olahraga mandirinya mulai terfokus pada penguatan kaki dan daya tahan pasca cedera.

Menurutnya kini latihan sudah memasuki fase pengembalian kondisi kaki. Jika sebelumnya dia hanya menjaga kekuatan otot lengan dengan workout di gym dan berenang, perlahan are kakinya mulai digenjot lagi seiring pulihnya cedera.

"Selama ini saya latihan di atas pasir dan juga aerobik seperti lari itu, jadi saya banyak latihan di endurance karena ingin mengembalikan kondisi fisik. Sekarang engga cuma upper body, tapi latihannya sudah bisa semua bagian tubuh," tukas Zalnando.

Artikel Tag: zalnando, Persib

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/zalnando-klaim-kondisi-pemulihan-pasca-cedera-makin-membaik
861  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini