Yann Sommer Siap Bikin Patah Hati Tiga Klub Top Eropa

Penulis: Demos Why
Sabtu 31 Des 2022, 15:20 WIB - 2073 views
Kiper Borussia Monchengladbach, Yann Sommer.

Yann Sommer. (Foto: Stefan Brauer/DeFodi Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Kiper Borussia Monchengladbach, Yann Sommer, membuat pernyataan yang akan membuat patah hati tiga klub top di Eropa yakni Inter Milan, Bayern Munchen dan Manchester United. Pernyataan apa yang dimaksud?

Spekulasi terkait masa depan Yann Sommer di Borussia Monchengladbach menjadi salah satu topik yang hangat dibicarakan dalam beberapa pekan terakhir. Pasalnya kiper asal Swiss itu dihubungkan dengan sejumlah klub besar di Eropa seperti Inter Milan, Bayern Munchen dan Manchester United. Alasannya karena kontrak sang pemain akan berakhir pada Juni 2023 dan belum menunjukkan tanda-tanda akan diperpanjang.

Inter kabarnya tertarik untuk mendatangkan Sommer untuk menggantikan peran Samir Handanovic serta menjadi pelapis bagi Andre Onana. Di sisi lain Munchen menginginkan Sommer untuk menggantikan Manuel Neuer yang mengalami cedera patah kaki saat melakukan liburan dan diprediksi akan absen hingga tiga bulan ke depan. Sementara MU akan menjadikan Sommer sebagai pengganti bagi David De Gea.

Belakangan, Sommer menyampaikan sebuah pernyataan yang akan membuat patah hati tiga klub peminat tersebut. Sommer mengakui bahwa pihak perwakilannya tengah melakukan negosiasi dengan Gladbach terkait kemungkinan untuk memperpanjang masa bakti meski hingga saat ini kesepakatan itu hingga kini belum usai.

"Saat ini sedang ada negosiasi perpanjangan kontrak dengan Gladbach," ujar Sommer kepada media asal Jerman, Bild.

"Sudah ada pembicaraan yang dimulai sebelum Piala Dunia. Namun hingga saat ini belum ada kabar lebih lanjut," pungkasnya.

Artikel Tag: Yann Sommer, Inter Milan, Manchester United, Bayern Munchen, Borussia Monchengladbach

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/yann-sommer-siap-bikin-patah-hati-tiga-klub-top-eropa
2073
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini