Virgil van Dijk Prediksi Parade Juara Liverpool Akan Lebih Meriah

Virgil van Dijk via gettyimages
Berita Liga Inggris: Parade kemenangan Liverpool sudah di depan mata, dan sang kapten, Virgil van Dijk, tak bisa menyembunyikan rasa antusiasmenya.
Setelah memastikan gelar Premier League musim ini, The Reds tinggal menyelesaikan tiga laga terakhir mereka di liga dengan semangat juara. Momen puncak akan terjadi sehari setelah laga pamungkas melawan Crystal Palace di Anfield, ketika seluruh kota bersiap untuk sebuah perayaan besar-besaran pada 26 Mei mendatang.
Perayaan tersebut diprediksi akan melampaui segalanya, termasuk parade pasca final Liga Champions 2022. Diperkirakan lebih dari satu juta orang akan memenuhi jalan-jalan Liverpool selama akhir pekan Bank Holiday untuk menciptakan atmosfer yang luar biasa. Van Dijk pun mengajak para pendukung untuk ikut serta secara penuh dalam euforia tersebut.
"Semoga saja bisa lebih baik dari apa yang kita miliki setelah final Liga Champions dan saya sudah menganjurkan semua orang untuk mengenakan warna merah di pertandingan terakhir," kata Virgil van Dijk kepada LivEcho.
"Jadi teruslah melakukan itu (mengenakan warna merah) selama sisa musim karena semua orang melihat betapa menakjubkannya itu."
Van Dijk mengakui bahwa bagi banyak pendukung, parade ini lebih dari sekadar selebrasi. Ini adalah penghargaan atas kesetiaan dan emosi yang telah mereka curahkan selama bertahun-tahun.
"Bagi banyak penggemar dan orang-orang yang telah datang ke Anfield selama bertahun-tahun, hari itu merupakan salah satu hari terbaik mereka," tambahnya.
"Semoga tanggal 25 akan lebih meriah dari itu dan parade akan lebih meriah dari sebelumnya. Akan ada lebih banyak orang yang datang dari seluruh dunia untuk datang ke Liverpool dan bergabung dengan kami."
Artikel Tag: Virgil van Dijk, Premier League, Liverpool
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/virgil-van-dijk-prediksi-parade-juara-liverpool-akan-lebih-meriah



Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini