Usai Dikalahkan Aston Villa, Declan Rice Minta Arsenal Move On

Declan Rice. (Foto: Adam Davy/PA Images)
Berita Liga Inggris: Gelandang Arsenal, Declan Rice, meminta timnya untuk bangkit setelah mereka menelan kekalahan memalukan saat menjamu Aston Villa tadi malam.
Arsenal mendapatkan hasil yang benar-benar mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-33 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Aston Villa di Emirates Stadium, Minggu (14/4) malam WIB, the Gunners menelan kekalahan dengan skor 0-2. Adapun dua gol kemenangan Villa pada laga tersebut dicetak oleh Leon Bailey dan Ollie Watkins.
Declan Rice sama sekali tak menampik bahwa hasil tersebut sangat mengecewakan. Namun, ia mengingatkan timnya untuk bangkit dengan mengalihkan fokus pada pertandingan berikutnya
"Tidak ada yang bisa memprediksi perjalanan kami sejak bulan Januari. Semuanya berakhir hari ini. Anda perlu mengatur ulang dan mengatur ulang," ujar Rice kepada Sky Sports.
"Saya masih berpikir bahwa masih ada banyak lika-liku yang harus dilalui. Kami berada dalam perebutan gelar juara tiga tim dengan dua tim yang luar biasa, namun, seperti yang telah Anda lihat dengan hasil-hasil lain hari ini, Premier League bisa menghasilkan apa saja."
"Enam laga final tersisa di Premier League dan kami akan memberikan segalanya."
"Ini adalah Arsenal, Anda merasakan tekanan bahwa Anda harus memenangkan pertandingan-pertandingan ini. Kami memberikan tekanan pada diri kami sendiri. Kami tahu sejak awal bahwa kami tidak menginginkan apa pun selain tiga poin."
"Kami tidak mendapatkannya, itu mengecewakan tetapi inilah saatnya untuk bereaksi, dimulai pada Rabu malam."
Dengan hasil ini, Meriam London masih menempati peringkat kedua klasemen sementara Premier League dengan koleksi 71 poin. Mereka tertinggal dua angka dari Manchester City yang berhasil menyalip mereka dan menduduki peringkat pertama.
Artikel Tag: declan rice, Arsenal, Aston Villa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/usai-dikalahkan-aston-villa-declan-rice-minta-arsenal-move-on
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini