Transfer Mike Maignan ke Chelsea Batal, Milan Tetap Lirik Svilar

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 11 Jun 2025, 09:45 WIB
Mike Maignan

Mike Maignan

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Fabrizio Romano, transfer Mike Maignan ke Chelsea telah BATAL. Meskipun begitu, AC Milan dipastikan tetap bidik Vanja Milinkovic-Savic dan Mile Svilar.

Setelah penjualan Tijjani Reijnders ke Manchester City , AC Milan menghadapi banyak rumor tentang kepergian nama-nama besar lainnya, dengan Mike Maignan dan Theo Hernandez menjadi pusat perhatian.

Keduanya memiliki sisa kontrak 12 bulan (hingga Juni 2026), yang membuat Milan tidak memiliki banyak posisi tawar dalam negosiasi.

Menurut laporan terbaru dari Sky Sports dan Fabrizio Romano, transfer Mike Maignan ke Chelsea telah BATAL. Chelsea telah memutuskan untuk menarik diri dari negosiasi karena Milan tidak bersedia menerima tawaran mereka.

The Blues juga tidak ingin membayar pajak Piala Dunia Antarklub untuk mendapatkan Maignan sebelum batas waktu turnamen.

Meskipun begitu, manajemen Milan dikabarkan akan tetap melanjutkan upaya untuk mencari pengganti potensial. Dua nama utama yang diidentifikasi Milan adalah Mile Svilar dari AS Roma dan Vanja Milinkovic-Savic dari Torino.

Untuk Svilar, Milan dilaporkan siap menawarkan kontrak lima tahun senilai €3,3 juta bersih per tahun. Kontak antara direktur olahraga Milan Igli Tare dan agen Svilar telah terjadi. Namun, Roma menuntut harga 40 juta Euro.

Alternatif yang lebih murah adalah Vanja Milinkovic-Savic, yang agennya adalah Mateja Kezman. Tare punya hubungan baik dengan Kezman sejak tahun 2015.

Kiper Torino itu telah memberikan lampu hijau untuk bergabung dengan Rossoneri dan secara verbal menyetujui kontrak empat tahun. Klausul pelepasannya sebesar 20 juta Euro menjadikannya pilihan yang lebih mudah dan cepat bagi Milan.

Artikel Tag: Mike Maignan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/transfer-mike-maignan-ke-chelsea-batal-milan-tetap-lirik-svilar
188  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini