Thomas Muller Pastikan Tak Minat Jadi Staf di Bayern dan Timnas Jerman

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 02 Nov 2024, 07:30 WIB
Thomas Muller

Thomas Muller (Sumber: ANP via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Thomas Muller kini sudah berusia 35 tahun, usia yang sudah tidak muda lagi bagi seorang pemain sepakbola, dan ia pun diyakini akan segera memutuskan pensiun sebagai pemain profesional. Kini ia mulai mendapat banyak tawaran dalam peran yang berbeda sebagai mantan pesepakbola.

Menurut informasi dari laman Bavarian Football Works, dedikasi tinggi Thomas Muller kepada Bayern Munich membuat klub Bavaria itu menawarinya peran baru sebagai staf klub atau sebagai duta klub setelah pensiun. Akan tetapi, Muller dikabarkan menolak tawaran tersebut.

“Thomas Müller telah diberi tahu oleh orang-orang yang bertanggung jawab di klub bahwa mereka ingin dia mengambil peran yang berbeda di klub setelah pensiun, baik sebagai duta besar atau peran aktif dalam jajaran staf. DFB juga berusaha meyakinkan Müller untuk berperan dalam tim nasional,” tulis laporan di akun X@iMiaSanMia.

“Namun, pemain tersebut saat ini tidak berencana untuk mengambil peran staf di Bayern Munich segera setelah pensiun. Sebaliknya, Müller telah memiliki permintaan konkret dari beberapa stasiun TV untuk bekerja sebagai pakar TV setelah kariernya berakhir,” lanjutnya.

Terlepas dari kariernya setelah pensiun, kini Muller hanya memiliki sisa kontrak kurang dari satu tahun bersama Bayern atau akan berakhir pada musim panas 2025 mendatang. Akan tetapi, sampai saat ini Muller masih belum menandatangani perpanjangan kontrak bersama Die Bavarian.

Artikel Tag: Thomas Muller, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thomas-muller-pastikan-tak-minat-jadi-staf-di-bayern-dan-timnas-jerman
348  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini