Thiago Motta: Musim Masih Panjang, Kami Tidak Melihat Klasemen

Penulis: Uphit Kratos
Senin 08 Apr 2024, 14:45 WIB
Thiago Motta

Thiago Motta

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Thiago Motta menegaskan jika kemenangan AS Roma atas Lazio di laga derby tidak mempengaruhi Bologna. “Kami bahkan tidak melihat ke papan klasemen."

Bologna ditahan imbang 0-0 oleh Frosinone di Stadion Stirpe pada hari Minggu, dimana mereka membuang kesempatan untuk menyalip Juventus untuk sementara waktu di klasemen Serie A, yang akan menjamu Fiorentina di Allianz Stadium.

Hasil imbang ini membuat AS Roma kini berada tiga poin di bawah tim Rossoblu. Hal ini terjadi setelah di pertandingan lainnya, giallorossi menang atas Lazio dengan skor 1-0 lewat gol yang dicetak Gianluca Mancini.

Dalam konferensi pers setelah pertandingan, pelatih Thiago Motta mengatakan jia hasil yang diraih Roma tidak mempengaruhi performa timnya.

"Mari kita mulai dari prinsip bahwa kita berbicara tentang Roma. Tidak ada yang membayangkan situasi ini di awal musim. Kami menampilkan performa positif hari ini, dan kami pantas menang, tapi inilah sepak bola.” kata Motta kepada TMW.

“Para pemain memiliki sikap yang luar biasa, kami tidak terlalu menderita dan kami melakukan apa pun yang kami bisa untuk memenangkan laga ini. Kami bahkan tidak melihat ke papan klasemen karena masih banyak pertandingan yang tersisa."

Seorang jurnalis mencatat bahwa jarak antara tim rossoblu dan Frosinone di papan klasemen tidak terlihat pada pertemuan hari ini, namun mantan pemain internasional Italia ini tidak setuju.

"Saya pikir kami pantas menang, bukan Frosinone. Hasil imbang itu tidak adil, saya menghormati pendapat Anda, tetapi saya tidak setuju."

Artikel Tag: Thiago Motta, AS Roma, Lazio, Bologna

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thiago-motta-musim-masih-panjang-kami-tidak-melihat-klasemen
573  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini