Thiago Motta Beri Kabar Terbaru soal Kabar Pemain Cedera Juventus

Penulis: Rei Darius
Rabu 22 Jan 2025, 00:06 WIB
Thiago Motta

Thiago Motta beri update tentang sejumlah pemain Juventus yang cedera (Image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Pelatih Juventus, Thiago Motta, mengungkap kabar terbaru mengenai kabar para pemain cedera yang akan kembali di laga kontra Club Brugge.

Juventus akan melawat ke Belgia, tepatnya Jan Breydel Stadium untuk laga kontra Club Brugge pada Rabu (22/1) dini hari WIB.

Thiago Motta akan kembali diperkuat oleh Francisco Conceicao yang telah melewatkan semua laga di tahun 2025 ini akibat cedera saat pemanasan jelang menghadapi AC Milan di semifinal Piala Super Italia pada 3 Januari 2025 lalu.

Selain itu, Kenan Yildiz dipastikan tersedia setelah sempat dicemaskan mengalami cedera otot karena ditarik keluar setelah jeda turun minum pada laga kontra AC Milan, Minggu (19/1) dini hari WIB.

Weston McKennie juga dipastikan tersedia setelah kecemasan cedera seusai laga kontra Rossoneri, selagi Dusan Vlahovic sudan kembali tampil pada pertandingan di akhir pekan kemarin sebagai pengganti usai pulih dari cederanya, yang membuatnya absen kontra Torino dan Atalanta.

Motta mengaku mengalami demam sebelum laga ini, namun tetap akan hadir dan memberikan yang terbaik.

Soal Conceicao, Yildiz, dan McKennie, dia pun tidak memberikan jaminan untuk memberikan menit bermain.

"Saya mengalami sedikit demam, namun saya akan mengerahkan 200 persen, seperti para pemain, untuk memiliki permainan yang menawan," katanya, dikutip dari Football-Italia.

"Tujuannya adalah untuk menang besok [hari ini], karena ada dua laga sisa menghadapi dua tim kuat. Kami akan lihat ke mana setelah ini," tambahnya.

"Kita akan lihat besok [hari ini]. Francisco belum bermain selama beberapa waktu terakhir. Kami mengganti Kenan tanpa risiko apa pun, Weston mengalami sedikit kelelahan pada babak pertama, Anda lihat bagaimana dia menyelesaikan permainan. Tim terbaik akan turun ke lapangan besok," tambahnya.

Artikel Tag: Thiago Motta, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thiago-motta-beri-kabar-terbaru-soal-kabar-pemain-cedera-juventus
429  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini