Teun Koopmeiners Ditaksir Klub Inggris, Begini Reaksi Gian Piero Gasperini

Penulis: Demos Why
Kamis 18 Apr 2024, 19:05 WIB
Teun Koopmeiners.

Teun Koopmeiners. (Foto: Richard Sellers/Sportsphoto/Allstar)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Manajer Atalanta, Gian Piero Gasperini, mengomentari terkait kabar ketertarikan Manchester United dan Chelsea terhadap Teun Koopmeiners di musim panas ini.

Teun Koopmeiners telah terlibat langsung dalam 17 gol dari 38 pertandingan musim ini - 13 gol dan empat assist - termasuk 11 gol pada musim 2023/24 Serie A untuk memimpin daftar pencetak gol terbanyak di timnya dan memperbaiki torehan 10 gol dari musim lalu.

Koopmeiners juga bermain penuh selama 90 menit dalam kemenangan 3-0 La Dea di leg pertama perempat final Liga Europa atas Liverpool di Anfield pekan lalu, dan ia masih terikat kontrak di Atalanta hingga musim panas 2027.

Akan tetapi, Koopmeiners dalam beberapa pekan terakhir terus dihubungkan dengan kabar ketertarikan dari Manchester United dan Chelsea. Mengenai rumor tersebut, Gian Piero Gasperini menegaskan bahwa fokus Koopmeiners adalah membela La Dea yang tengah memasuki fase krusial di akhir musim ini. Gasperini juga menilai rumor mengenai Koopmeiners masih wajar karena penampilan apiknya bersama La Dea.

"Dia [Koopmeiners] bermain bersama Atalanta dan juga bermain dengan sangat baik," ujar Gasperini seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Atalanta berada di tiga kompetisi, kami berharap bisa tetap terlibat dalam satu bulan ke depan."

"Jelas bahwa dalam periode musim ini, mungkin ada klub yang kurang terlibat dalam piala dan oleh karena itu rumor ini dipicu karena tim lain tidak banyak yang bisa dilakukan dan mungkin mereka bertanya-tanya apakah benar Atalanta berada di perempat final piala, jadi hal-hal seperti ini bisa saja muncul."

Artikel Tag: Teun Koopmeiners, Gian Piero Gasperini, Manchester United, Chelsea, Atalanta

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/teun-koopmeiners-ditaksir-klub-inggris-begini-reaksi-gian-piero-gasperini
254  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini