Terungkap! Man City Sudah Pantau Ben Chilwell Selama Setahun

Ben Chilwell (Foto: Visionhaus)
Berita Transfer: Juara bertahan Premier League, Manchester City, dikabarkan telah memantau perkembangan bek Leicester City, Ben Chilwell, selama satu tahun terakhir. Setelah sempat menahan keinginan mereka, pada musim panas mendatang City akan kembali mengejar Chilwell.
Chilwell sendiri tampil gemilang bersama Leicester City dalam dua musim terakhir. Hal itu lantas membuat beberapa klub besar di Inggris mulai tertarik untuk mendatangkannya.
Namun seperti kabar yang dilansir dari Telegraph, Chilwell nyatanya telah masuk ke dalam radar Manchester City sejak musim panas tahun lalu. Saat itu The Cityzens tengah mempertimbangkan untuk mendatangkan Chilwell lantaran kondisi fisik Benjamin Mendy yang dianggap kurang bagus setelah dua musim beruntun selalu dibekap cedera serius.
Sayangnya saat itu Man City lebih memprioritaskan untuk mendatangkan satu gelandang tengah untuk mencari penerus bagi Fernandinho dan bek tengah sebagai pengganti bagi Vincent Kompany. Pada akhirnya, City berhasil mendatangkan Rodri dari Atletico Madrid namun gagal mendatangkan bek tengah anyar yang membuat lini pertahanan mereka sangat keropos di sepanjang musim ini.
Setelah sempat menangguhkan keinginan mereka untuk mendatangkan Chilwell, pada musim panas mendatang Man City berniat untuk mewujudkan transfer tersebut. Nantinya Chilwell akan di plot sebagai tandem bagi Aymeric Laporte yang saat ini telah dinyatakan pulih dari cedera lutut yang membuatnya sempat menepi cukup lama di musim ini.
Sebagai informasi tambahan, Chilwell sendiri di sepanjang musim 2019/20 telah tampil dalam 28 pertandingan dengan sumbangan dua gol dan empat assist. Kontraknya sendiri di King Power Stadium masih menyisakan durasi cukup panjang yakni hingga Juni 2024 mendatang.
Artikel Tag: Ben Chilwell, Leicester City, Manchester City
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/terungkap-man-city-sudah-pantau-ben-chilwell-selama-setahun
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini