Satu-satunya Wakil Serie A di UCL, Stefan de Vrij: Tanggung Jawabnya Besar

Stefan de Vrij
Berita Liga Italia: Stefan de Vrij mengakui Inter Milan punya lebih banyak tanggung jawab sebagai satu-satunya tim Serie A yang berada di babak 16 besar Champions League.
Nerazzurri telah memastikan tempat mereka di babak 16 besar berkat finis di delapan besar pada fase pembukaan liga. Kondisi ini membuat mereka jadi satu-satunya wakil Serie A, setelah Juventus, Atalanta, dan AC Milan, sama-sama gagal lolos.
Dalam sesi wawancara bersama Tuttomercatoweb, bek tengah Inter Milan, Stefan de Vrij mengakui jika timnya punya tanggung jawab besar setelah jadi satu-satunya wakil Serie A yang berada di babak 16 besar Champions League.
"Kami tahu bahwa kami memiliki tanggung jawab yang lebih besar menyusul tersingkirnya tim-tim Italia lainnya dari Liga Champions, dan saya sungguh-sungguh minta maaf kepada mereka yang tersingkir," kata De Vrij/
"Secara pribadi, saya senang menghadapi lawan asal Belanda. Bagaimanapun juga PSV dan Feyenoord merupakan dua tim yang sangat kuat. Akademi pemuda Belanda sangat bagus dan fokusnya lebih besar pada teknik dalam sepak bola kami.”
“Namun sejak datang ke Italia, saya benar-benar meningkat dalam hal pemahaman taktis, yang merupakan dunia yang berbeda dengan dunia yang kami pelajari."
De Vrij telah mencatatkan 290 penampilan di Serie A sepanjang kariernya, dimana dia berhasil mencetak 19 gol dan memberikan enam assist. Di musim panas mendatang, dia berpeluang dilepas Inter di musim panas nanti.
Artikel Tag: stefan de vrij
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/satu-satunya-wakil-serie-a-di-ucl-stefan-de-vrij-tanggung-jawabnya-besar
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini