Sarri: Jorginho Tetap Pilihan Pertama Di Lini Tengah

Penulis: A Mahfuda
Sabtu 01 Des 2018, 06:31 WIB
Sarri: Jorginho Tetap Pilihan Pertama Di Lini Tengah

Maurizio Sarri (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Chelsea, Maurizio Sarri, menegaskan bahwa Jorginho akan tetap menempati jantung lini tengah The Blues kendati banyak pihak menginginkan N’Golo Kante yang mengisi posisi tersebut.

Banyak diskusi mempertanyakan apakah Jorginho harus tetap pada posnya di lini tengah Chelsea atau apakah Kante kini harus turun tangan.

Usai kinerja buruk The Blues melawan Tottenham Hotspur akhir pekan lalu, di mana mereka kalah 3-1 dari tim asuhan Mauricio Pochettino tersebut, Sarri menghadapi pertanyaan mengenai kemampuan Jorginho untuk memimpin lini tengah tim London Biru.

Tapi Sarri bersikeras bahwa Jorginho masih menjadi pilihan nomor satu untuk posisi tersebut, sementara Kante tidak akan kembali ke posisi yang membuatnya menjadi bintang dalam dua tahun terakhir.

“Seperti yang Anda tahu saya ingin pemain gelandang tengah yang sangat teknis, bagi saya gelandang tengah itu adalah Jorginho atau Fabregas. Saya tidak ingin Kante dalam posisi ini,” kata Sarri.

“Kante ingin menyelesaikan pertandingan melawan Tottenham dalam 15 menit pertama tetapi dengan cara yang salah, dia menyerang kotak lain terlalu banyak, saya pikir ini bukan salah satu karakteristik terbaik Kante.”

Ketika ditanya apakah Kante tahu persis apa perannya dalam tim, Sarri menjawab, “Mungkin, mungkin itu hanya masalah waktu. Tapi kante harusnya tetap dekat dengan Jorginho, terutama ketika bola berada di sisi lawan.”

“Ketika dia di kiri, dia harus tetap dekat dengan Jorginho.”

Artikel Tag: Jorginho, Maurizio Sarri, Chelsea, premier league 2019, Berita Liga Inggris, N\'Golo Kante

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sarri-jorginho-tetap-pilihan-pertama-di-lini-tengah
615  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini