Raphael Varane Diklaim Sebagai Transfer Yang Bagus Untuk MU

Penulis: Yuni Winata
Kamis 17 Jun 2021, 19:30 WIB
Raphael Varane dari Real Madrid diklaim bisa menjadi rekrutan bagus untuk MU

Raphael Varane

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Legenda Arsenal, Sol Campbell, meyakini bahwa centre-back Real Madrid, Raphael Varane, memiliki semua formula yang tepat untuk sukses di MU.

Kontrak Raphael Varane dengan Madrid sudah akan berakhir pada akhir musim depan, dan belakangan dia kerap dikaitkan dengan Setan Merah.

Varane juga menjadi bintang untuk timnas Prancis dalam Euro 2020, dengan tampil impresif saat Les Bleus memulai turnamen dengan kemenangan 1-0 atas Jerman pada Selasa (16/6).

Ole Gunnar Solskjaer saat ini tengah mencari centre-back di pasar transfer untuk dijadikan partner bagi kapten Harry Maguire musim depan. Dan Campbell meyakini bahwa Varane adalah opsi yang bagus untuk United karena kecepatannya, kemampuannya dengan bola, dan pengalamannya.

“Varane itu benar-benar bagus. Ada Teriakan yang memintanya untuk pergi ke Man United karena masih belum ada kejelasan tentang apa yang terjadi di Real Madrid,” kata Campbell pada talkSPORT.

“Jika mereka mendapatkannya, dia adalah rekrutan yang benar-benar bagus. Dia cepat, dia bisa bermain bola, dia sudah lama bermain dan pernah menjadi juara, dia tahu bagaimana melewati laga-laga besar.

“Dia tahu apa artinya untuk bermain bagi klub-klub besar. Jika dia bisa mengatasi bermain di Real Madrid, maka dia bisa mengatasi bermain di Man United.”

Selain mengincar Varane, United saat ini juga tengah bernegosiasi dengan Borussia Dortmund untuk transfer Jadon Sancho, dan dengan Atletico untuk transfer Kieran Trippier, sementara pemain yang telah setuju bergabung adalah Tom Heaton dari Aston Villa.

Artikel Tag: MU, Raphael Varane, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/raphael-varane-diklaim-sebagai-transfer-yang-bagus-untuk-mu
870  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini