Pogba Tolak Pinangan Chelsea

Penulis: Tatankjuventino
Jumat 04 Sep 2015, 19:30 WIB
Pogba Tolak Pinangan Chelsea

Paul Pogba menolak untuk bergabung bersama Chelsea dan lebih memilih tetap di Juventus

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga.com - Gelandang milik Juventus, Paul Pogba, menjadi salah satu nama yang menghangatkan bursa transfer musim panas 2015/2016 setelah dirinya kerap dikaitkan dengan Chelsea.

Setelah Si Nyonya Tua sukses meminjam Juan Cuadrado dari Chelsea, pemain yang dikatakan akan ditukar-tambah dengan Pogba.
Namun setelah bursa ditutup dan Pogba kini tetap berada di Juventus, media Italia Gazzeta dello Sport mengungkapkan Chelsea memang benar-benar mengincar Pogba dan bahkan menawarkan uang sejumlah €85 juta kepada Juventus. Namun Pogba sendiri lah yang menolak pinangan Chelsea itu.

Chelsea dikabarkan membuat penawaran pada 24 Agustus. Pada hari yang sama Pogba membicarakan hal tersebut dengan sang agen, Mino Raiola. Meski Chelsea menawarkan gaji yang menggila dan dua kali lipat dari €4,5 juta per tahun yang ia terima di Turin, Pogba kemudian menolak tawaran tersebut. Gelandang tim nasional Perancis itu memilih untuk menopang Si Nyonya Tua yang telah kehilangan Andrea Pirlo, Carlos Tevez, dan Arturo Vidal.

Setelah bursa ditutup, Direktur Juventus Giuseppe Marotta sempat menegaskan bahwa harga Pogba musim depan akan lebih tinggi dari valuasi musim ini.
"Bila Pogba berhasil mempertahankan performanya seperti musim lalu, maka bisa jadi 100 juta euro pun belum cukup untuk menebusnya tahun depan," katanya.
Gazzetta kini mengklaim bahwa kini harga Pogba telah menembus €120 juta.

Juventus dan Pogba sendiri sedang mengalami krisis di awal musim setelah mengalami dua kekalahan dari dua pertandingan di Serie A. Hal sama juga terjadi pada Chelsea yang hanya mendapatkan satu kemenangan dari empat pertandingan di Premier League.

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pogba-tolak-pinangan-chelsea
697  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini