Petinggi Klub Akui Puas dengan Kinerja Hansi Flick di Bayern Munich

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 03 Des 2020, 07:30 WIB
Petinggi Klub Puas dengan Kinerja Hansi Flick

Hansi Flick Berpelukan dengan Karl-Heinz Rummenigge (Sumber: M. Donato/Getty Images for FC Bayern)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: CEO Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge mengaku puas dengan kinerja pelatih Hansi Flick sampai sejauh ini. Pelatih yang ditunjuk untuk menggantikan Niko Kovac itu telah memberikan banyak gelar bagi Bayern dalam waktu singkat.

Ia ditunjuk melatih Die Bavarian pada pertengahan musim 2019/20 yang lalu, di mana kondisi klub saat itu sedang kacau dan bahkan mereka sempat dikalahkan Eintracht Frankfurt dengan skor telak 5-1 di Bundesliga musim itu. Namun, Flick dengan cepat menemukan permasalahan di dalam tim, dan berhasil mempersembahkan treble winner di akhir musim 2019/20.

“Sejak awal dia memiliki rencana yang sangat jelas, dia menemukan benang merah, langsung berempati dengan tim. Itu adalah hal yang sangat penting,” ucap Rummenigge dalam wawancara dengan Bundesliga.

“Kami sangat membutuhkannya. Apa yang dia lakukan luar biasa,” lanjutnya.

Lebih lanjut, ia juga menyebut bahwa Hansi Flick adalah salah satu elemen terpenting di dalam tim Bayern Munich, karena juru taktik berperan besar dalam membangun suasana di dalam ruang ganti, selain sebagai empunya strategi tentunya.

“Pelatih adalah anggota klub yang paling penting,”

“Jika pelatih bisa menciptakan persatuan dengan tim, jika pelatih punya rencana yang jelas, jika pelatih itu baik dalam pekerjaan sehari-hari, maka menurut pengalaman saya itu biasanya mengarah pada kesuksesan, dan Hansi telah mencapainya di sini,” pungkasnya.

Artikel Tag: hansi flick, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/petinggi-klub-akui-puas-dengan-kinerja-hansi-flick-di-bayern-munich
956  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini