Persija Jakarta Bertekad Akhiri Tren Negatif di Lima Laga Terakhir

Gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos/foto dok Liga Indonesia
Berita Liga 1 Indonesia: Persija Jakarta bertekad mengakhiri tren negatif tak pernah menang dalam lima pertandingan terakhir di Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Untuk itu, laga kontra PSIS Semarang di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (4/3/2025) pukul 20.30 WIB wajib dimenangkan Macan Kemayoran.
Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena memiliki ambisi besar untuk meraih kemenangan perdana setelah lima laga dilalui tanpa poin penuh. Pematangan strategi untuk membongkar pertahanan dan meredam serangan PSIS Semarang terus digeber selama masa jeda.
Pada pertemuan pada putaran pertama Liga 1 musim 2024/2025, Persija Jakarta menang 2-0. Maciej Gajos dan Rayhan Hannan mencetak masing-masing satu gol di laga tersebut. Carlos Pena ingin hal gemilang itu kembali terulang.
"Persiapan baik, sudah cukup lama. Kami menatap pertandingan besok dan melupakan kekalahan sebelumnya (vs PSM). Kami berharap besok bisa meraih tiga poin," ucap Carlos Pena.
Ia pun menjawab pertanyaan media terkait beberapa pemain yang dinilai tidak perform dalam beberapa terakhir. Satu nama yang disebut adalah Andritany Ardhiyasa, kiper Persija Jakarta.
"Evaluasi untuk para pemain, bagi para pelatih, itu terjadi setiap hari. Saya tidak pernah berbicara tentang pemain secara individu. Saya selalu ingin berbicara tentang tim. Jika kami tidak mendapatkan hasil dalam lima pertandingan terakhir, itu bukan karena Andritany, itu bukan karena satu orang pemain, tapi itu karena tim," ujar juru taktik asal Spanyol itu melanjutkan.
Carlos Pena pun ingin para pemainnya menunjukkan karekter yang kuat saat menjamu PSIS Semarang.
"Kami akan tunjukan rasa lapar untuk meraih tiga poin. Besok kami butuh tim yang kuat di lapangan," pungkas dia.
Artikel Tag: persija jakarta, Liga 1, carlos pena, PSIS Semarang
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persija-jakarta-bertekad-akhiri-tren-negatif-di-lima-laga-terakhir
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini