Pelatih Perseru Serui Minta Pemain Fokus pada Laga Terakhir

Penulis: Dayat Huri
Jumat 07 Des 2018, 20:30 WIB
Pelatih Perseru Serui Minta Pemain Fokus pada Laga Terakhir

Perseru Serui wajib fokus hadapi laga terakhir Liga 1 2018/foto Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Perseru Serui, Wenderley Junior, mengingatkan para pemainnya untuk tetap fokus terhadap pertandingan terakhir Liga 1 Indonesia 2018 kala menghadapi tuan rumah Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura, Minggu (9/12) nanti.

Pertandingan terakhir nanti memang wajib dimenangkan Perseru Serui agar tetap bertahan di kasta tertinggi sepak bola tanah air musim depan. Itu karena poin Perseru sama dengan tim yang ada di zona degradasi, yaitu 39. Poin 39 itu sama dengan milik Mitra Kukar FC, Sriwijaya FC, dan PS Tira. Hanya PSMS di dasar klasemen yang punya 37 poin.

Oleh karenanya, laga terakhir atau pekan ke-34 bakal menentukan siapa yang terdegradasi. Bisa jadi kalau semua pemilik 39 poin memenangi laga terakhir, maka penentuan yang turun kasta dilakukan dengan perhitungan head to head.

Melihat situasi yang rumit dan menegangkan itu, pelatih Perseru, Wanderley Junior, meminta kepada para pemainnya untuk tenang. Jangan sampai terbebani luar dan dalam.

Fokus saja dengan pertandingan melawan Persipura. Tempatnya di Stadion Mandala, Jayapura, Minggu 9 Desember 2018.

"Fokus saja dengan laga terakhir di Jayapura. Jangan memikirkan hasil pertandingan tim lain," kata Wanderley Junior seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Pastinya ini seperti deja vu buat Perseru. Musim lalu mereka juga harus berjuang sampai pekan terakhir untuk memastikan selamat.

Pada pekan terakhir musim 2017, Perseru tandang ke Persib. Mereka berkejaran dengan Semen Padang FC di papan bawah. Hasilnya Perseru mampu mengalahkan Persib. Akibatnya Kabau Sirah jatuh ke jurang degradasi.

Artikel Tag: Liga 1, Perseru Serui, persipura jayapua

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/perseru-serui-hanya-fokus-dengan-tim-sendiri
733  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini