Perkuat Lini Tengah, Milan Targetkan Youssouf Fofana di Musim Panas

Penulis: Uphit Kratos
Senin 01 Apr 2024, 13:15 WIB
Youssouf Fofana

Youssouf Fofana

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gelandang AS Monaco, Youssouf Fofana merupakan salah satu target musim panas AC Milan. Mengingat kontraknya, harga pembeliannya bisa lebih murah.

Rossoneri berencana merekrut gelandang tengah baru untuk musim 2024-25, dan mereka telah dikaitkan dengan saudara laki-laki Marcus Thuram, yakni Khephren Thuram, yang saat ini terikat kontrak dengan OGC Nice.

Menurut La Gazzetta dello Sport, gelandang Ligue 1 lainnya ada dalam agenda Rossoneri, yakni Youssouf Fofana dari AS Monaco.

Kontrak pemain berusia 25 tahun itu akan habis pada Juni 2025 sehingga Nice akan melepasnya dengan harga murah, ketimbang kehilangannya secara gratis. Kondisi inilah yang akan coba dimanfaatkan rossoneri untuk mengontrak sang pemain.

Ini adalah strategi yang sama yang mereka terapkan setahun lalu untuk merekrut Christian Pulisic dari Chelsea dan Samuel Chukwueze dari Villarreal.

Kedua pemain sayap tersebut memiliki sisa satu tahun dalam kontrak mereka dengan mantan klubnya dan AC Milan berhasil membujuk mereka untuk menjualnya masing-masing dengan harga sekitar 20 juta Euro.

Fofana sendiri berhasil mencetak dua gol dan tiga assist dalam 27 penampilan di semua kompetisi musim ini, membuatnya jadi sosok yang cukup menarik diperjuangkan di bursa transfer musim panas nanti.

“Saya pikir Milan adalah klub yang sangat besar. Namun terlepas dari obrolan di Italia, saya tetap fokus pada misi saya. Saya ingin membawa Monaco ke Liga Champions, yang akan seperti maratón,” ujar Fofana.

Artikel Tag: Youssouf Fofana, AS Monaco, AC Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/perkuat-lini-tengah-milan-targetkan-youssouf-fofana-di-musim-panas
745  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini