Penalti Gagal Lagi, Vincenzo Italiano: Harus Segera Dicari Solusinya

Vincenzo Italiano
Berita Liga Italia: Gagal lagi cetak gol lewat tendangan penalti, pelatih Fiorentina, Vincenzo Italiano mengakui jika itu masalah rumit. La Viola harus segera menemukan solusinya.
Fiorentina ditahan imbang AS Roma di Artemio Franchi dengan skor 2-2. Dalam laga tersebut, La Viola sempat unggul lewat gol Luca Ranier, dan Rolando Mandragora yang memanfaatkan kemelut di depan gawang.
Tim Tuscani tersebut mendapat hadiah penalti di menit ke-80, setelah Andrea Belotti dilanggar Leandro Paredes di kotak penalti. Cristiano Biraghi menjadi eksekutor dan bola tembakannya mampu ditepis Mile Svilar.
Ini keempat kalinya mereka gagal mengonversi penalti di Serie A musim ini. Kepada DAZN, pelatih Vincenzo Italiano menjelaskan jika semua tendangan penalti yang gagal tersebut dilakukan oleh para pemain yang berpengalaman.
"Kami berlatih secara teratur dalam latihan, semua yang gagal adalah para pemain spesialis, jadi tidak banyak yang bisa kami lakukan.” ujar Italiano.
“Ini bukan seperti orang-orang yang baru saja mencobanya [melakukan tendangan penalti], mereka semua adalah pemain yang terlatih dan mereka telah banyak mencetak gol penalti di sepanjang karir mereka.”
"Tentu saja ini sebuah masalah yang harus segera diatasi, kami hanya bisa bekerja lebih keras lagi, namun tidak banyak yang bisa kami katakan.”
“Ini adalah situasi di mana Anda harus berpikir jernih, tetapi dalam olahraga ini, itu adalah keuntungan yang sangat besar yang harus kami manfaatkan sebaik mungkin dan saat ini kami tidak melakukannya."
Artikel Tag: Vincenzo Italiano, Fiorentina
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/penalti-gagal-lagi-vincenzo-italiano-harus-segera-dicari-solusinya


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini